Lestarikan Lingkungan, Ratusan Siswa SD Tanam Pohon

Ponorogo, Bhirawa
Sebagai upaya penghijauan dan menciptakan taman ramah anak, ratusan siswa SDN 1 Lembah Ponorogo melakukan kegiatan tanam pohon. Sekitar 105 siswa – siswi menanam pohon jenis flamboyan di lapangan Desa Lembah, Ponorogo, Sabtu (7/12) lalu.
Menurut Kepala Desa Lembah, Heri Setyo Kurniawan, dengan mengajak anak – anak menanam pohon diharapkan dapat memupuk rasa kepedulian lingkungan sejak usia dini. Ini juga diharapkan memicu warga dewasa untuk ikut melestarikan lingkungan.
“Dengan mengajak mereka menanam pohon ini, kita tumbuhkan cinta lingkungan pada anak – anak, kita kenalkan mereka pada pentingnya lingkungan hidup sejak dini. Selain itu, saya harapkan bisa memicu yang dewasa untuk ikut bergerak melestarikan lingkungan, masa kalah dengan anak – anak,” ujar Heri.
Sementara itu, Guru SDN 1 Lembah, Puguh Prasetyo, Ratusan siswa yang mengikuti kegiatan adalah siswa kelas IV, kelas V, dan kelas VI. Selain menanam, siswa juga akan diberi tugas harian untuk merawat pohon yang ditanamnya. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang berkelanjutan. Jadi tidak menanam terus selesai. Setiap siswa mempunyai kewajiban untuk merawat pohon flamboyan yang ditanamnya, dengan cara disirami dan dibersihkan dari rumput.
“Karena berkelanjutan, kami harap ini dapat memupuk kepedulian lingkungan pada anak – anak secara kontinyu,” pungkasnya.
Sementara itu, siswa SDN 1 Lembah, Aditama mengaku senang dirinya diajarkan untuk mencintai lingkungan. Sebelumnya, Aditama belum pernah tahu pentingnya menjaga lingkungan. ”Senang dengan kegiatan ini, merupakan sebuah pengalaman baru, saya diajari untuk cinta lingkungan, yaitu dengan menanam pohon. Saya berniat mengajak keluarga dan teman – teman untuk menanam di lingkungan rumah juga,” tukas Aditama. [yan]

Tags: