LKPJ AMJ Wali Kota Madiun Periode 2014-2019, Kategori Baik

Wali Kota Madiun, H. Sugeng Rismiyanto, SH. M.Hum saat diwawancarai para wartawan usai sidang DPRD Kota Madiun, Jumat (25/1).sudarno/bhirawa

(Kinerja Kepala Daerah Capai 86,2 Persen) 

Kota Madiun, Bhirawa
DPRD Kota Madiun memberikan kategori baik pada Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Akhir Masa Jabatan (AMJ) Wali Kota Madiun H.Sugeng Rismiyanto, SH. M.Hum. Penilaian ini disampaikan dalam sidang paripurna dengan agenda Pembacaan Rekomendasi atas LKPJ AMJ, dipimpin Ketua DPRD Kota Madiun, Drs. Istono, M.Pd, di gedung DPRD Kota Madiun, Jum’at (25/1).
Dalam sidang keputusan DPRD Kota Madiun Nomor 188..401.040/1/2019 tentang Rekomendasi Atas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Akhir Masa Jabatan Wali Kota Madiun Periode Tahun 2014-2019, setebal 39 halaman itu dibacakan oleh Wakil Ketua DPRD Kota Madiun, Didik Yulianto dan Rina Hariyati, ST secara bergantian.
Usai sidang, menanggapi Rekomendasi Atas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Akhir Masa Jabatan Wali Kota Madiun Periode Tahun 2014-2019, Ketua DPRD Kota Madiun, Drs. Istono, M.Pd, kepada waratwan menyatakan, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) memiliki empat misi.
Di dalamnya terdapat tujuh tujuan, 14 sasaran dan 29 indikator beserta targetnya. Pemkot Madiun telah mencapai 86,2 persen dari target 29 indikator tersebut. Ini termasuk kategori baik. Capaian ini menjadi dasar DPRD Kota Madiun mengeluarkan rekomendasi untuk RPJMD kinerja eksekutif.
“Apa yang telah dilakukan Pemkot selama masa pemerintahan 2014-2019 termasuk kategori baik. Tentu ini dapat menjadi pembelajaran pemerintahan selanjutnya terutama dalam menyusun RPJMD. Menetukan indikator dan parameter tertentu harus terukur,”kata Istono menjelaskan kepada wartawan usai sidang.
Sedang menurut Wali Kota Madiun, H. Sugeng Rismiyanto, SH. M.Hum menyatakan, capaian kinerja periode 2014-2019 itu, tak lantas menurunkan semangat kepala daerah dalam melayani masyarakat.
Dikatakan oleh Wali Kota Madiun, berbekal hasil rekomendasi dari DPRD Kota Madiun tersebut Pemkot Madiun tak harus menurunkan target. Sebaliknya, harus menjadi pelecut semangat untuk lebih baik lagi. Apalagi, apa yang dilakukan eksekutif maupun legislatif, masyarakatlah yang merasakan.
“Target jangan diturunkan, evaluasi kinerja terus dilakukan serta pelaksanaannya harus lebih baik dari kemarin. Harus maksimal dengan ekspektasi tinggi,”tegas Wali Kota saat memberikan sambutan pada sidang DPRD Kota Madiun tentang rekomendasi atas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) akhir masa jabatan Wali Kota Madiun periode tahun 2014-2019 di gedung DPRD setempat, Jumat (25/1).
Dijelaskan oleh Wali Kota Madiun, kekurangan, wajib menjadi evaluasi bersama. Butuh peran serta masyarakat untuk pencapaian sejumlah indikator. Wali Kota mencontohkan program wajib belajar 12 tahun yang dijalankan Pemkot Madiun.
Program tentu tak dapat tercapai 100 persen tanpa didukung peran masyarakat kendati fasilitas yang disediakan telah maksimal. “Kalau kemudian masyarakat tidak sesuai dengan harapan kita, ya kita juga tidak banyak bisa berbuat,”papar mantan Rektor Unmer Madiun mempertegas.
Dalam pencapaian kinerja kepala daerah, lanjuut Wali Kota Madiun, dipengaruhi beragam faktor. Beberapa di antaranya tidak hanya butuh kerjasama antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Namun, butuh satu kesatuan dari semua elemen. Perencanaan yang dilakukan eksekutif dan legislatif harus terukur dan jangan sampai gagal dilaksanakan.
“Percuma pasang target tinggi kalau nantinya tidak tercapai. Masyarakat juga yang akan kecewa karena tidak dapat merasakan manfaatnya secara maksimal,”pungkasnya.
LKPJ AMJ sebagai bentuk penenuhan prinsip akuntabilitas dan tranparansi kinerja kepala daerah. Dalam hal ini masa kerja Walikota Madiun 2014/2019. Kajian, bahasan, dan kontrol dari legislatif dan masyarakat mengemuka dari pembahasan ini.
Selanjutnya diadakan penyerahan Rekomendasi atas LKPJ Akhir Masa Jabatan Wali Kota Madiun, Periode 2014-2019 dari Ketua DPRD Kota Madiun, Drs. Istono, M.Pd kepada Wali Kota Madiun, H. Sugeng Riswmiyanto, SH.M.Hum disaksikan Wakil Ketua DPRD Kota Madiun dan para undangan lainnya. [adv.dar]

Tags: