Mahfud MD : Pemenang Pemilu Harus Didukung Semua Pihak

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi, Mahfud MD saat menghadiri acara dialog kebangsaan di Jombang, Rabu petang (20/02).
[Arif Yulianto/ Bhirawa]

Jombang, Bhirawa
Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD menegaskan, siapapun yang nantinya menjadi pemenang dalam Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2019 terutama Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, harus didukung semua pihak.
Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri acara dialog kebangsaan dalam rangkaian acara Jelajah Kebangsaan yang dimotori oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) di Stasiun Kereta Api (KA) Jombang, Rabu petang (20/02).
Mahfud MD menyebutkan, setelah Pemilu, pihak pemenang harus bekerja sama untuk kemajuan Indonesia dan kebersatuan ikatan kebangsaan dalam satu situasi yang lebih kokoh.
“Maka kita berkeliling, karena saat ini sudah banyak upaya mengadu domba rakyat. Jangan ini, jangan itu, kafir itu, musuh kita, macem-macem, ndak. Pemilu itu memilih yang lebih baik dari yang ada, sesudah itu, yang menang harus dihormati, yang kalah juga harus dirangkul.
Selain Mahfud MD, acara dialog kebangsaan tersebut juga dihadiri diantaranya seperti putri Gus Dur yakni Alisah Wahid, Romo Benny Susetyo, dan sejumlah tokoh lainnya. Sementara itu, Vice President PT KAI Daerah Operasi (Daop) 7 Madiun, Wisnu Pramudyo menjelaskan, acara tersebut digelar bertujuan untuk mempersatukan masyarakat.
“Jangan sampai adanya hajat besar di Indonesia nanti di bulan april (Pemilu 2019) itu nanti memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa, termasuk di PT Kereta Api Indonesia,” kata Wisnu.
Lebih lanjut ia mengatakan, secara keseluruhan, acara serupa digelar sebanyak sembilan sesi mulai Merak, Banten hingga Banyuwangi, Jawa Timur.
“Kami hanya mendukung bahwa Indonesia harus bersatu, NKRI harus tetap kita junjung tinggi,” pungkasnya.(rif)

Tags: