Mantan Bupati Probolinggo Jajaki Kekuatan Untuk Jatim 1

PilkadaJember, Bhirawa
Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim diwarnai beberapa manuver politik. Tak terkecuali yang terjadi di organisasi massa Islam terbesar di Indonesia yakni Nahdlatul Ulama (NU). Anggota DPR RI, Hasan Aminudin bahkan mengklaim namanya masuk dalam bursa Calon Gubernur (Cagub) Jatim periode 2018 – 2023 mendatang.
”Proses politik di Jatim ini memberikan kesempatan besar bagi warga NU baik politisi dan non politisi untuk menjadi pemimpin. Nah, saya ini salah satu yang disebut elemen NU,” kata Hasan seusai memberikan materi kepada mahasiswa Jember bertemakan Membangun Jatim menghadapi era MEA, di Aula PCNU Jember, Sabtu (30/4).
Hasan menyebutkan, ada beberapa Pengurus Cabang NU yang mendukungnya untuk maju menggantikan Gubernur Jatim Soekarwo pada 2018 mendatang.
Walaupun demikian, dia mengaku kedatangannya di Jember bukanlah kegiatan safari politik. Dia juga menilai bahwa acara tersebut bukan menjadi ajang pendeklarasian sebagai Cagub Jatim.
”Saya masih harus mengukur ‘baju’ (dukungan) saya. Kalau memang dirasa cukup, ini bukanlah keinginan Hasan Aminudin tetapi keinginan warga NU. Setiap keputusan politik selalu saya perhitungkan,” kata Anggota Komisi VIII dari Partai Nasdem itu.
Mantan Bupati Probolinggo ini pun menyadari bahwa telah ada relawannya yang bergerak menjaring dukungan di tingkat bawah. ”Kalau di Jember disebutnya Sahabat Hasan. Ini kan berawal dari keinginan pemuda untuk memiliki pemimpin dari NU. Kebetulan saya disini, sekalian mengukur itu. Cuma kalau ditanya kesiapan pribadi, sampai saat ini saya masih mengukur ‘baju’,” tukasnya.
Selain Hasan, NU memiliki beberapa kader potensial yang berpeluang menduduki kursi nomor satu di Jatim, seperti Wagub Jatim Syaifullah Yusuf alias Gus Ipul dan juga Ketua DPRD Jatim, Halim Iskandar. [efi]

Tags: