Mas Adi Ingin Pasar Kebonagung Ditata Ulang

Cawawali Pasuruan, Adi Wibowo melakukan kampanye ke Pasar Kebonagung, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan, Senin (5/10). [Hilmi Husain/Bhirawa]

Pasuruan, Bhirawa
Calon Wakil Wali Kota (Cawawali) Pasuruan, Adi Wibowo melakukan kampanye ke Pasar Kebonagung, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan, Senin (5/10).

Mas Adi panggilan akrabnya yang mendampingi Gus Ipul sebagai Calon Wali Kota (Cawali) Pasuruan berkeliling dan menyapa para pedagang hingga pengunjung di pasar tersebut.

Usai berkeliling, Mas Adi akan melakukan perubahan dan penataan ulang Pasar Kebonagung. Pasalnya, kondisi Pasar Kebonagung kondisnya kurang baik. Sejumlah titik-tik yang harus dibenahi adalah lahan parkir dan lapak-lapak yang sudah tidak layak.

“Apabila kami dipercaya memimpin Kota Pasuruan, maka saya bersama Gus Ipul akan menata ulang pasar Kebonagung ini. Ada lapak yang rusak dan plafonnya juga jebol menjadi prioritas kami,” ujar Mas Adi.

Mas Adi menginginkan agar pasar rakyat ini menjadi tempat yang nyaman untuk bertransaksi antara pedagang dan pembeli.

“Ada yang berjualan dan ada pembeli yang membutuhkan kebutuhan dari penjual di pasar ini. Banyak orang menggantungkan dari pasar ini. Makanya, kami menginkan agar pasar ini nyaman,” kata Mas Adi.

Program prioritas adalah terkait bangunan fisik dan manajemen pasar. Sehinggga, masyarakat dan penjual di pasar ini semakin nyaman dan aman. Terlebih pula, akan memperbaiki pasar tradisional menjadi pasar modern.

“Yang artinya, rasanya tetap pasar tradisional. Tapi penataan dan manajemennya termasuk bangunannya seperti pasar modern. Misalnya, pasar-pasar tradisional di tempat lain yang sudah memiliki penataan, manajemen dan bangunan modern,” jelasnya.

Di lokasi Pasar Kebonagung, Mas Adi juga membagikan masker dan handsanitizer ke para pedagang dan pembeli. Itu sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19 di Pasar Kebonagung. [hil]

Tags: