Masyarakat dan Relawan Pro Aktif Awasi Lingkungan

Pemprov Jatim, Bhirawa
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Jawa Timur mengajak seluruh masyarakat serta stakeholder lainnya diantaranya LSM peggiat lingkungan hidup agar pro aktif sebagai upaya mendukung pengawasan lingkungan dengan gencar.
“Pengawasan lingkungan bukan hanya tugas pemerintah, tapi semua stakeholder dan masyarakat, sebab pemerintah tidak akan mampu melakukannya sendiri,” ujar Kepala DLH Provinsi Jawa Timur, Diah Susilowati.
Menurutnya, selama ini Pemprov selalu mendukung kegiatan yang dilakukan Lembaga Sosial Masyarakat (LSM) atau para pegiat lingkungan Di seluruh wilayah Jatim. “Kami tidak akan bisa melakukan pengawasan lingkungan sendiri, butuh peran masyarakat,” ujarnya.
Terselenggaranya pendidikan dan pelatihan, diharapkan masyarakat yang juga penggiat atau relawan lingkungan bisa saling bertukar pengalaman serta mendapatkan ilmu baru dari para pembicara. “Mereka akan semakin tahu cara menjaga lingkungan dan bagaimana mekanisme pelaporan persoalan pencemaran lingkungan,” tambahnya.
Sementara, Direktur Konsorsium Lingkungan Hidup (lsm lingkungan hidupm red), Imam Rochani, menambahkan banyak kasus pelanggaran lingkungan yang terjadi di sekitar masyarakat, sehingga butuh relawan dalam untuk mengawasi.
“Untuk itu, pelatihan juga diberikan pada masyarakat, diantaranya penggiat atau relawan lingkungan hidup, dan menjadikan ajang belajar bersama, termasuk cara melaporkan jika di wilayahnya terjadi pelanggaran dan pencemaran lingkungan,” katanya.
Ia juga berharap ada ketegasan lagi dari pemerintah dalam memberikan peringatan tegas atau shock terapi pada pelanggar lingkungan hidup. Misalkan saja. [rac]

Tags: