Menangkan Pemilu 2019, Partai Bulan Bintang Tingkatkan Konsolidasi Kader

Ketua DPW PBB Jatim H Mohammad Masduki saat menggelar Konsolidasi PBB se-Malang Raya, di Aula Kantor Kanindo Syariah, Jalan Raya Sengkaling, Kec Dau, Kab Malang

Kab Malang, Bhirawa
Menjelang pesta demokrasi Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Umum Presiden (Pilpres), yang akan digelar Pemerintah Indoensia pada 17 April 2019 mendatang. Hal ini membuat semua partai politik (parpol) terus meningkatkan konsolidasi dengan para pengurus, kader, maupun para para simpatisan dalam mendukung Calon Legislatif (Caleg) dan Calon Presiden (Capres) yang diusung oleh masing-masing partai.
Seperti yang dilakukan oleh Partai Bulan Bintang (PBB), yakni menggelar Konsolidasi PBB se-Malang Raya di Aula Kantor Kanindo Syariah, Jalan Raya Sengkaling, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Sedangkan Konsolidasi tersebut digelar oleh
Komite Aksi Pemenangan Pemilu (KAPPU) PBB Malang Raya, yang juga dihadiri Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PBB Jawa Timur H Mohammad Masduki.
Sedangkan tujuan konsolidasi PBB tersebut, kata Masduki, Minggu (10/2), kepada sejumlah wartawan, yakni untuk menjaga kebersamaan kekeluargaan dan semangat perjuangan untuk menegakkan Islam, serta untuk  memenangkan PBB dalam pemilu 2019, khususnya di Jawa Timur (Jatim). “Konsolidasi ini, juga dalam rangka mensosialisasikan hasil dari Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas), agar pejuang PBB di Jatim, khsusunya di Malang Raya tetap sabar, semangat, dan istiqomah dalam mensosialisasikan PBB di Malang Raya,” terangnya.
Menurut dia, konsolidasi yang digelar di wilayah Kecamatan Dau, Kabupaten Malang ini, untuk memberikan semangat kepada kader PBB, baik itu pengurus, simpatisan, maupun caleg, agar tetap optimis untuk memenangkan Caleg DPR RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kota/Kabupaten. Dan para kader juga harus optimis jika capres yang didukung PBB menang di Pemilu 2019. Dan untuk bisa memenangkan Pemilu tersebut, maka semua kader harus bekerja keras.
“Karena tanmpa bekerja keras, maka target atau keinginan kita tidak akan tercapai. Sehingga untuk tercapainya sesuatu, jalan satu-satunya adalah bekerja keras, serta menjaga kekompakan, mengatur strategi kemenangan dan istiqomah,” tegas Masduki.
Ditempat yang sama, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PBB Kabupaten Malang Arif Kamal Bafadal, menambahkan, kegiatan konsolidasi seperti ini nanti sangat penting bagi caleg dan seluruh simpatisan PBB. Karena Pemilu 2019 sudah sangat dekat, sehingga seluruh kader dan simpatisan harus tetap solid untuk menuju parlemen pada semua tingkatan.
“Sehingga taktik strategis dan informasi terbaru harus disampaikan langsung dan terbuka untuk dialog dua arah, agar situasi terkini di lapangan dapat terukur secara obyektif. Dan untuk itu, para caleg tetap dianjurkan untuk terus fokus pada pileg,” paparnya.
Dan untuk taktik strategi itu, tegas Arif, diantaranya harus mengatur strategi rekrutmen saksi pada setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS). Sehingga seluruh TPS diharapkan memiliki saksi PBB, dan kita nantinya bisa menghantarkan para caleg untuk duduk di parlemen pada setiap  jenjang, yang hal ini sebagai ikhtiar kita dalam Bela Negara, Bela Rakyat, Bela Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bela Islam. [cyn]

Tags: