Meninggal Dunia Jaga TPS, Dua Keluarga Linmas Sidoarjo dapat Santunan KPU RI

Santunan KPU RI diserahkan pada keluarga almarhum Istiqo Wahyudi di Desa Pekarungan Kec Sukodono. [alikus/bhirawa].

Sidoarjo, Bhirawa
Karena meninggal dunia saat menjalankan tugas menjaga Tempat Pemungutan Suara (TPS) saat coblosan Pilpres 2019, pada 17 April lalu, dua keluarga anggota Linmas dari Desa Bendo Tretek Kec Prambon dan Desa Pekarungan Kec Sukodono, mendapat santunan dari KPU RI.
Dua santunan tersebut, Rabu (24/7) kemarin, diserahkan di rumah masing-masing korban, lewat KPUD Sidoarjo. Hadir dalam penyerahan santunan itu, Sekretaris KPUD Sidoarjo, Drs Sulaiman dan dari pihak desa dan kecamatan setempat.
Santunan diberikan atas nama Istisqo Wahyudi, petugas Linmas yang menjaga TPS 7 di Desa Pekarungan RT 20 RW.07 Kec Sukodono dan atas nama Suparman, petugas Linmas di TPS 11 dusun Doplang Tretek RT 01 RW 02, Desa Bendo Tretek
Kec Prambon.
Sekretaris KPUD Kab Sidoarjo, Drs Sulaiman, mengatakan santunan yang diserahkan pada masing-masing istri almarhum sebagai ahli waris itu sebesar Rp36 juta.
Sulaiman mengatakan pemberian santunan ini diberikan oleh KPU RI kepada pihak PPK, PPS/KPPS, yang saat penyelenggara Pemilu 2019 kemarin, yang mengalami musibah/kecelakan sehingga menyebabkan kematian, cacat tetap, sakit berat dan sakit ringan.
Santunan tersebut, kata Sulaiman, diberikan sebagai suatu penghargaan dari Negara pada mereka yang punya kepedulian dalam ikut partisipasi mensukseskan program pesta demokrasi negara.
Di Kab Sidoarjo pemberian santunan dari KPU RI ini, kata Sulaiman, telah diberikan pada 3 orang yang sampai meninggal dunia dan 50 orang lainnya yang kondisinya sakit sedang dan berat. Yang jelas besarnya santunan yang diberikan itu tidak sama, antara mereka yang meninggal dunia dan yang sakit.
“Namun yang sudah ditransfer oleh KPU RI masih tiga orang saja. Sementara yang lain masih menunggu,” katanya.
Santunan pertama sudah diserahkan oleh KPU RI lewat KPUD Sidoarjo, belum lama ini, pada istri almarhum Alex Sugeng Wibowo, anggota Linmas di Desa Kenongo RT 13 RW 05 Kec Tulangan, yang meninggal dunia saat menjalankan tugas pada penyelenggaraan Pemilu 2019. Almarhum ini tadinya menjaga pelaksanaan coblosan Pilpres 2019 di TPS 10 di Desa Kenongo Kec Tulangan.(kus)

Tags: