Momentum Idul Adha, Dimanfaatkan Baperwil V Jember untuk Berbagi

Kepala Baperwil V Jember, R Tjahjo Widodo SH MHum (kedua dari kanan) saat menyerahkan hewan kurban kepada panitia, Jumat (1/9).[ effendi/bhirawa]

Jember, Bhirawa
Momentum Hari Raya Idul Adha 1428 Hijriyah dimanfaatkan Lembaga Badan Perwakilan Provinsi Jatim di Jember (Baperwil V) untuk berbagi. Lembaga yang baru sembilan bulan (per 1 Januari 2017) di bentuk ini, membagikan daging kurban kepada para keluarga karyawan dan masyarakat sekitar, Jumat (1/9) lalu.
Kepala Baperwil V Jember R.Tjahjo Widodo SH MHum saat ditemui usai menyerahkan hewan kurban berupa se ekor sapi kepada panitia menuturkan, kegiatan ini baru pertama kali dilakukan semenjak lembaga Baperwil V berdiri di Jember. Kagiatan ini bentuk perhatian lembaga kepada karyawan, keluarga  dan masyarakat untuk bisa saling berbagi.
”Daging kurban ini kita bagikan mulai cleaning service hingga karyawan, orang tuanya karyawan dan tetangga karyawan,” ujar Tjahjo kepada Bhirawa kemarin.
Selain ingin merayakan Hari Raya Idul Adha bersama-sama dengan karyawan, momen ini sebagai sarana sosialisasi kepada masyarakat, bahwa di Jember ada lembaga Baperwil kepanjangan tangan dari Pemprov Jatim di bagian Jatim wilayah timur.
”Lembaga ini membawahi Kabupaten Jember, Banyuwangi, Situbondo, Bondowoso, Lumajang dan Kab/Kota Probolinggo,” ujarnya pula. Lembaga Baperwil V ini, nantinya akan memfasilitasi berbagai kepentingan daerah dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi di masing-masing daerah wilayah Baperwil V Jember. [efi]

Tags: