Neon Box Asmaul Husnah di Sidoarjo Diredesain

Neon Box Asmaul Husnah di SidoarjoSidoarjo, Bhirawa
Neon box asmaul husna yang menempel di tiang PJU (Penerangan Jalan Umum) di sepanjang Jl Jenggolo, Sidoarjo, diturunkan untuk dilakukan perubahan desain yang disesuaikan dengan wajah Kota Sidoarjo.
Anggota DPRD Sidoarjo, Dhamroni Chudlory, Senin (27/4), siang, mengungkapkan kekesalannya atas dibongkarnya kalimat 99 sebutan indah kepada Allah, yang baru sekitar 4 tahun dipasang, kenapa sekarang dibongkar. Pada saat pemasangan dulu dilakukan atas permintaan para kiai. ”Kalau para kiai tahu pasti marah kalau tahu asmaul husna dibongkar,” terangnya.
Dhamroni belum mengkonfirmasi ke DKP (Dinas Kebersihan Pertamanan), apakah hanya dilakukan redesain tiangnya ataukah mengganti bola lampunya. Tetapi ia akan menyoal bila neon box asmaul husna itu tak dipasang di tempat asalnya lagi. Ia akan berbicara keras bila DKP berbuat yang aneh-aneh. Kondisinya kini menjelang Pilbup, hal ini sangat sensitif. Para kiai dulu meminta pemasangan tulisan sanjungan terhadap Allah itu menjelang Pilbup 2010.
”Tetapi kenapa menjelang 2015, tulisan itu diturunkan. Justru jumlah Asmaul Husnah yang lengkapnya berjumlah 99 itu harus dilengkapi,” pintanya.
Kepala DKP Sidoarjo, Bahrul Amig, menegaskan, neon box ini bukan diturunkan, hanya dilakukan redesain. Untuk perubahan desain itu diserahkan ahlinya dari ITS, bagaimana membentuk desain yang apik. ”Saya belum tahu desainnya seperti apa nanti. Rata-rata tiang penyangga asmaul husna ini berusia 15 tahun, sudah waktunya untuk diganti,” jelasnya.
Selain sudah berusia 15 tahun, lanjut Amiq, lampu penerangan yang digunakan sebagai penerangan asmaul husna, juga masih lampu TL (tubular lamp). ”Kini masanya sudah menggunakan lampu Led. Maka lampu TL akan diganti seluruhnya dengan led,” jelas Amiq.
Sementara khusus soal tulisan asmaul husna, Bahrul Amiq juga menegaskan ada rencana redesain agar lebih bagus lagi. Kini pihaknya sudah pada tahap melakukan konsultasi dengan ahlinya. ”Kalau yang menangani ahlinya, pasti akan semakin bagus hasilnya nanti,” jelas Amiq. [hds]

Tags: