Nikmati Olahraga

Dyah Wahyu Utami

Dyah Wahyu Utami

Dyah Wahyu Utami
Banyak hal dilakukan bagi seorang wanita untuk mencari suasana yang lebih baik setelah begitu banyak pekerjaan mulai dari travelling, kuliner, nyalon hingga hangout. Namun berbeda dengan yang dilakukan seorang Public Relation Manager Java Paragon Hotel and Residences ini.
Dyah Wahyu Utami lebih menikmati olahraga ngegym, berenang maupun lari untuk mencari suasana hati yang nyaman, sebab baginya dengan ngegym atau berenang bisa menghilangkan stres dan beban kerja.
“Ngegym bisa untuk refreshing bahkan bisa menghilangkan rasa suntuk plus membuat badan lebih ringan. Kalau beberapa hari tidak olahraga, badan malah lebih terasa capek dan stres juga pikiran ini,” ungkap wanita kelahiran Surabaya, Agustus 1987.
Menurut Dyah, olahraga itu bukan sebagai keharusan tapi dinikmati dan harus rutin. “Jangan menjadi beban tapi jadi keseimbangan terhadap rutinitas yang kita jalani, karena dengan olahraga selain membuat kita tetap sehat juga bisa membuat aliran darah kita lancar sehingga wajah selalu tampak segar,” ujar lulusan S1 Sastra Inggris Unair 2010 dan Magister Manajemen Unair 2015.
Untuk itu mantan finalis Cak dan Ning Surabaya 2009 selalu rutin ngegym maupun berenang, dalam satu minggu bisa tiga kali dijalaninya. “Ya, sehari bisa membutuhkan waktu 2 jam dan biasanya usai pulang kerja atau saat weekend,” tutur penghobi membaca novel.
Selain berolahraga untuk menjaga tubuh tetap proporsional, dia mengaku juga menjaga pola makan. Bahkan dia  terbiasa mengatur menu yang disantapnya dengan cara food combining. “Kalau pagi tetap harus jus buah bisa di mix, tapi kalau makan tidak boleh mengombinasikan antara protein dan karbohidrat, seperti makan nasi bebek ya nasinya jangan dimakan cukup bebek gorengnya sama lalapannya saja atau sebaliknya,” urainya. [riq]

Rate this article!
Nikmati Olahraga,5 / 5 ( 1votes )
Tags: