Obat Tradisional Ilegal Mendominasi di Surabaya

16-jamuSurabaya, Bhirawa
Hasil evaluasi Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Jatim sejak selama 11 bulan terakhir menemukan 33 kasus produk ilegal. Dari 33 kasus yang ditemukan, obat tradisional ilegal mendominasi angkanya mencapai 11 kasus.
“Tahun ini kita memang sering temukan obat tradisional ilegal di pasaran,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jatim Harisasono.
Dari 11 kasus produk obat tradisional yang disita oleh BPOM itu beredar di pasaran, baik di Surabaya, Sidoarjo, Gresik dan sekitarnya. Dan dari 33 kasus pelanggaran itu terdapat 1192 item produk ilegal yang disita. Rinciannya yakni 492 item kosmetik ilegal, lalu 248 item obat keras ilegal, kemudian 322 item obat tradisional ilegal, terakhir 63 item pangan ilegal.
Harisasono menambahkan selama setahun ini, BPOM pusat sudah menemukan 198 kasus penyalahgunaan makanan dan obat-obatan.  “Di Jatim sendiri kita sudah menemukan 33 kasus, dan sebagian adalah produk lokal. Pihak kepolisian juga beberapa kali menangkap pelakunya,” katanya.
Ditambahkannya, usai ditemukan kasus penyalahgunaan, biasanya BPOM langsung berkoordinasi dengan disperindag untuk memberi sanksi kepada produsen tersebut. Jika masih melanggar, biasanya BPOM langsung berkoordinasi dengan pihak kepolisan. Dari beberapa kasus yang sudah sering ditemukan selama ini, ada pelaku usaha sudah diberikan sangsi hingga pidana. Bahkan, ada yang mendapat kurungan satu tahun penjara dan denda Rp 5 milyar rupiah.
Kepala Poliklinik Pengobatan Komplementer RSUD dr Soetomo, dr Arijanto Jonosewojo, Sp PD Finasim mengingatkan, dari banyaknya jamu yang beredar dipasaran banyak jamu ilegal ditemukan pada jamu kemasan produksi Cilacap. Hampir seluruh jamu kemasan produksi Cilacap seringkali dicampuri bahan-bahan di luar jamu tradisional. Salah satunya yakni campuran bahan kimia. “Jamu itu ya  jamu, tidak boleh dicampur oleh bahan kimia,” kata Arijanto.
Karena jika ada campuran kimia dalam jamu, maka akan ada efek samping. Baik efek langsung jangka pendek maupun jangka panjang. “Kalau jangka pendek keringat dingin atau serangan jantung,” ungkapnya. Untuk efek samping jangka panjang seperti akan terjadi diabetes, diabetes, gastro entritis, osteoporosis dan lainnya.
Berikut beberapa nama obat tradisional berbahaya diantaranya adalah Jamu Rematon Cair Cap Burung Dua Sayap, Kioe Kiet Bang Eng San, Raga Prima Cap Payung Serbuk, Herbal Plus Kapsul, Herbal Pia Serbuk, Sehat Pria Serbuk, Antoyo Kunci Mas Cairan Obat Dalam, Kapsul Diabetes 919, Kapsul Asam Urat Uri Cacide, Magic Sex Capsul, Bima Sakti Obat Kuat Tahan Lama Kapsul, Daun Tapak Liman Kapsul, Bugarin Kaplet, Puyer Obat Kuat Tahan Lama Bali-Bali On Kapsul, Singset Alami Kapsul, Sehat Langsing Kapsul, Gatal-Gatal & Alergi Kulit Kapsul.
Habatussauda Kapsul produksi Ibnu Sina Jakarta, Sehat Badan, Obat Kuat dan Tahan Lama Dracula Xtra Strong Serbuk, Urat Kuda Ginseng & Sanrego Serbuk, Jamu Tradisional Jantan Pria Li-Ceng Swie Madu Klanceng, Langsing Kapsul, Chong Cao Houzao Beimu Zhike Kapsul, Kopi Rempah Grenk, Shen Ling Asam Urat Pegal Linu Serbuk, Sehat Langsing, Cobra Sakti Kapsul, Jamu Tradisional Kuda Liar Kapsul, Assalam Kapsul, Klanceng Putih Cairan Obat Dalam, Sehat Perkasa Goro-Goro Serbuk, Jamu Sura Madu Cairan Obat Dalam, Than Niao Pao Cap Semut, Xiaokewan Diabepil, Xtra Kuat Kapsul, Chuifong Toukuwar (Sakit Kepala) Pil, Jak-Sing Serbuk, Cobra Sakti, Tou Gubao Kapsul, Pusaka 9 Dewa Serbuk, Sari Manggis Kapsul, You Jiang Tang Tablet, Niao Suan Wan Kapsul, Remurat Obat Herbal Asam Urat Cairan Obat Dalam, Sari Buah Naga Kapsul, Jamu Sehat Pria Kelabang Raja Cairan Obat Dalam, Singha X-Tra Dahsyat Obat Kuat Dan Tahan Lama Kapsul, Asam Urat dan Pegal Linu Mahkota Dewa Serbuk serta terakhir Xang Ling Kapsul. [dna]

Tags: