Paripurna DPRD Pamekasan, Bupati Sampaikan Nota Perubahan APBD TA 2020

Wakil Ketua DPRD Pamekasan H. Hermanto pimpin Paripurna Pemandangan Umum Fraksi, dihadiri Wakil Bupati Pamekasan, Raja’e dan Sekdakab Pamekasan, Totok Hartono. [syamsudin/bhirawa]

Pamekasan, Bhirawa
Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam sampaikan nota penjelasan Raperda Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (P.APBD) Tahun Anggaran 2020, pada rapat Paripurna dipimpin H. Fathor Rahman, juga Ketua DPRD Pamekasan, kemarin

Dihadapan anggota dewan, Bupati menjelasan, bahwa P-APBD dapat dilakukan apabila, pertama perkembangan yang tidak sesuai dengan asumsi kebijakan umum APBD. Kedua pemanfaatan sisa anggaran lebih tahun sebelumnya harus dimanfaatkan untuk kepentingan pelayanan umum dan masyarakat.

Sedang ketiga keadaan yang menyebabkan harus dilakukan pergeseran, penambahan ataupun pengurangan pagu anggaran pada APBD. Contohnya, potensi pendanaan yang terbatas serta adanya pandemi Covid 19, perubahan APBD tahun 2020 tetap diarahkan pada penanganan program prioritas yang langsung menyentuh pada kepentingan masyarakat dan berdampak pada upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Kegiatan meliputi pengembangan kapasitas sektor kesehatan, jaring pengaman sosial, penanganan dampak ekonomi, penyediaan sarana dan prasarana yang mendukung pelayanan pada masyarakat agar pelayanan efektif, efisien, ekselen, profesional dan cepat,” katanya.

Pemandangan Umum pada Paripurna dipimpin H. Hermanto, selaku Wakil Ketua DPRD Pamekasan, terdapat Dua Fraksi membacakan naskahnya, yakni Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (FPPP) dan Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB). Sedang Kelima Fraksi langsung menyerahkan naskah kepada pimpinan rapat, antara lain;

F. Demokrat, F.PKS, F. Nasdem Amanat Nasional, F.Madani dan F.Gerindra.

Fraksi PPP melalui juru bicara menyoroti soal pendapatan daerah perlu ditingkatkan melalui intensifikasi agar dapat dipergunakan untuk pembanguan dan peningkatan kesejahteraan rakyat. Seperti segera mengoperasional Terimal Cargo dan Videotron.

Sementara Fraksi PKB memberi apresiasi atas sejumlah keberhasilan di Tahun 2020, pemberian beasiswa santri, mencetak wirausahawan baru. Serta langka Pemkab Pamekasan bersama state holder dalam menekan angka koran Pandemi Covid 19, semula merah, kini orenge dan sudah ada yang kuning.

“Kami Fraksi PKB, mengajak semua pihak selalu mematuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker, cuci tangan dan menjaga jarak. Ini supaya tidak ada lagi jatuh korban, selain agar Pamekasan masuk zona sehingg ada geliat perekonomian,” kata jubir F.PKB. [din]

Tags: