PD Jasa Yasa Siapkan Dua Pantai di Pergantian Tahun Hibur Masyarakat

Pantai Balekambang Desa Srigonco, Kec Bantur, Kab Malang sebagai salah satu pantai yang disiapkan PD Jasa Yasa untuk memberikan hiburan masyarakat di pergantian tahun

Kab Malang, Bhirawa
Pergantian tahun 2020, Perusahaan Daerah (PD) Jasa Yasa Kabupaten Malang telah menyiapkan dua pantai untuk masyarakat dalam merayakan pergantian tahun baru, yakni Pantai Balekambang yang berada di wilayah Desa Srigonco, Kecamatan Bantur dan Pantai Ngeliyep, Desa Kedungsalam, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, yaitu sebuah hiburan rakyat.
Direktur Utama (Dirut) PD Jasa Yasa Kabupaten Malang Ahmad Faiz Wildan, Rabu (25/12), kepada wartawan mengatakan, pihaknya akan mempersiapkan beragam konsep hiburan menarik bagi masyarakat yang ingin merayakan pergantian tahun di dua pantai favorit Kabupaten Malang tersebut. Seperti di Pantai Balekambang kita siapkan berbagai hiburan, diantaranya musik tradisional, angklung, gamelan, musik dangdut, dan Pantai Balekambang juga ada tambahan 12 spot foto selfie, yang sebelumnya terdapat 6 spot foto selfie, yang salah satunya adalah foto selfie Lawang Segoro.
“Dan begitu juga di Pantai Ngeliyep, kita persiapkan berbagai hiburan, agar masyarakat bisa melepas kegembiraan disaat merayakan pergantian tahun di pantai yang penuh dengan legendaris ini,” ujarnya.
Begitu juga, lanjut Wildan, pihaknya juga memyajikan konsep hiburan di Pantai Ngeliyep, yakni dengan mengadakan bazar aneka produk, dan bakar ikan gratis yang jumlahnya mencapai tujuh kwintal. Sedangkan acara bakar ikan gratis ini merupakan agenda rutin tahunan untuk memeriahkan malam pergantian tahun. Dan ikannya kita semua yang menyediakan, yang bisa dapat dinikmati pengunjung secara gratis.
Dia menjelaskan, bagi masyarakat yang akan merayakan pergantian tahun
Di Pantai Balekambang, cukup membayar tiket masuk sebesar Rp 15 ribu per orang, dan harga tiket tersebut tidak ada perubahan. Sedangkan untuk tarif parkir kendaraan roda dua wisatawan dikenakan tarif Rp 5 ribu, dan untuk kendaraan roda empat dikenakan tarif parkir Rp.10 ribu. Namun, untuk penginapan yang ada di Balekambang sudah full booking semua untuk tanggal 25 hingga 31 Desember 2019. Bahkan, terdapat 40 orang wisatawan asing telah memboking penginapan, yakni dari Australia, Thailand, China, dan Arab Saudi.
“PD Jasa Yasa sudah mempersiapkan konsep hiburan dalam pergantian tahun 2020 dari satu tahun. Sehingga diharapkan pada libur Natal dan Tahun Baru, Pantai Balekambang dan Ngeliyep bisa banyak dikunjungi ribuan wisatawan baik lokal mayupun wisatawan asing,” ujar Wildan.  
Selain pihaknya membuat konsep hiburan di pergatian tahun, kata dia, pihaknya juga membuat konsep pengamanan kepada wisatawan. Karena dirinya telah mensiagakan Tim Search And Rescue (SAR) dari TNI/Polri, PMI, BPBD dan relawan lainnya. Sedangkan Tim SAR tersebut sudah dilengkapi peralatan penyelamatan, seperti perahu boat, pelampung, dan standar penyelamatan lain, serta kita siagakan tim medis dan mobil ambulance
“Namun, pihaknya juga menghimbau kepada wisatawan agar mematuhi petunjuk pengelola pantai, dan jangan melanggar aturan yang sudah kita tentukan. Mengingat Pantai Balekambang dan Ngeliyep merupakan Pantai Selatan yang memiliki karakter gelombang air lautnya tinggi,” tandas Wildan. [cyn]

Tags: