Pegawai Kemenag Jombang Ziarah Ke Makam Mantan Menteri Agama

Kepala Kemenag Jombang, Abdul Haris bersama pegawai Kemenag Jombang lainnya saat berziarah di makam keluarga Ponpes Tebu Ireng, Jombang, Jumat (28/12). [Arif Yulianto/ Bhirawa]

Jombang, Bhirawa
Sejumlah pegawai/ Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Jombang melakukan ziarah ke makam-makam Pendiri Nahdlatul Ulama (NU) dan makam-makam mantan Menteri Agama (Menag) Republik Indonesia (RI) di seputar Kabupaten Jombang sendiri, Jumat (28/12). Hal tersebut dilakukan sebagai kegiatan memperingati Hari Amal Bhakti Kementrian Agama Republik Indonesia ke-73. Selain diikuti pegawai di lingkup Kantor Kemenag Jombang, ziarah kali ini juga diikuti oleh seluruh Kepala Sekolah Madrasah, penyuluh, pengawas, dan Dharma Wanita Kemenag Jombang.
Kepala Kemenag Jombang, Abdul Haris H.S mengatakan, ziarah yang dilakukan bertujuan untuk mendoakan para syuhada’ dan pahlawan agar selalu mendapatkan ampunan, rahmat, dan menjadikan alam kuburnya menjadi alam yang penuh kenikmatan dari Alloh SWT.
“Kemudian dari kita, bisa menjadi pelajaran untuk selalu mengabdi melalui Kantor Kementrian Agama dengan pengabdian yang terbaik,” ujar Kepala Kemenag Jombang.
Lokasi pertama yang menjadi tujuan ziarah adalah kompleks makam keluarga Pondok Pesantren (Ponpes) Tebu Ireng, Jombang yang di situ terdapat makam Pendiri NU, Hadratus Syaikh KH Hasyim Asy’ari (Mbah Hasyim), makam KH Wahid Hasyim (Mantan Menteri Agama RI), dan makam Presiden Ke-4 RI, KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur). Selain itu, agenda ziarah juga direncanakan akan dilakukan ke makam KH Syaifudin Zuhri (mantan Menteri Agama RI), dan makam KH Wahib Wahab (mantan Menteri Agama RI). Makam KH Wahib Wahab terletak di Tambak Beras, Jombang.
Selain melakukan ziarah ke makam keluarga Ponpes Tebu Ireng, Jombang, rombongan juga akan melakukan ziarah ke makam keluarga Ponpes Darul Ulum, Rejoso, Peterongan, Jombang, makam keluarga Ponpes Mamba’ul Ma’arif, Denanyar, Jombang, dan makam keluarga Ponpes Bahrul Ulum, Tambak Beras, Jombang. Di makam keluarga Ponpes Denanyar, Jombang terdapat makam pendiri NU lainnya yakni, makam KH Bisri Syansuri (Mbah Bisri). Sementara di makam keluarga Ponpes Bahrul Ulum, Tambak Beras, Jombang juga terdapat makam salah satu pendiri NU, KH Wahab Hasbullah (Mbah Wahab), dan makam KH Wahib Wahab.
“Ini adalah agenda tahunan. Jadi setiap tahun, dalam rangka HAB Kemenag, kita selalu ziarah ke maqbaroh, para syuhada negeri ini, khususnya yang ada di Kabupaten Jombang,” pungkas Abdul Haris.(rif)

Tags: