Pelajar Tuban Perkuat Tim Jatim di Ajang Popnas

Lathifah Halimi Ananda Putri (Tengah) yang saat ini duduk di bangku kelas 3 SMP N 3 Tuban akan memperkuat Tim Sepatu Roda Provinsi Jatim dalam Popnas di Semarang Mendatang. [Khoirul Huda]

Tuban, Bhirawa
Satu atlet Sepatu Roda pelajar Putri dari Kabupaten Tuban, Lathifah Halimi Ananda Putri, berhasil lolos seleksi dan masuk dalam tim Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) Provinsi Jawa Timur di Semarang pada September mendatang.
Lathifah Halimi Ananda Putri yang saat ini duduk di bangku kelas 3 SMP N 3 Tuban, menjadi satu-satunya pesepatu roda pelajar di Kabupaten Tuban yang ikut tergabung bersama dengan enam atlet sepatu roda dari daerah lain di tim Popnas Provinsi Jatim.
Pelatih pribadi Halimi Ananda Putri, S Rudi Purnomo, saat dikonfirmasi, mengatakan, total ada tujuh atlet yang terdiri dari Empat atlet putra dan tiga atlet putriĀ  dalam tim Popnas Jatim Cabor Sepatu Roda.
“Alhamdulillah, satu diantaranya berasal dari Kabupaten Tuban,” kata Rudi (8/8).
Rudi menambahkan, sebelum mengikuti Popnas, Lathifah Halimi Ananda Putri bersama dengan rekan satu timya bakal mengikuti Pusat Pelatihan Daerah (Puslatda) pada pertengahan Agustus ini.
“Puslatda ini menjadi persiapan khusus bagi atlet sebelum berlomba di Kota Semarang September mendatang,” Imbuh Rudi. Lebihlanjut dijelaskan, masuknya Lathifah Halimi Ananda Putri dalam Tim Jatim tidak lah mudah dan melalui serangkaian seleksi yang ketat. Berkat perjuangan dan kegigihan yang tak kenal lelah, Lathifah berhasil lolos dan bergabung dengan tim Popnas Jatim 2017.
Rudi berharap anak didiknya ini bisa memberikan prestasi terbaik melalui persembahan medali bagi Provinsi Jatim di Popnas. Sehingga hal tersebut bisa menjadi ajang pembuktian bahwa sepatu roda di Kabupaten Tuban bisa menunjukan eksistensinya di tingkat Nasional.
“Semoga Lathifah bisa mempersembahkan prestasi terbaik bagi Provinsi Jatim pada umumnya dan Kabupaten Tuban pada Khususnya,” harap Rudi.
Sementara itu, Ketua KONI Kabupaten Tuban, H Mirza Ali Manshur, ST, MM sangat bersyukur atas lolosnya satu atlet Sepatu Roda Tuban di ajang Popnas. Mirza berharap, capaian Lathifah Halimi Ananda Putri tersebut, bisa menjadi motivasi dan memicu semangat atlet sepatu roda lain untuk terus maju dan berprestasi khsusnya di Bumi Wali Tuban.
“Semoga ini bisa menjadi pemicu atlet dari Cabor lain untuk terus bergerak maju menggapai prestasi terbaik bagi Bumi Wali,” kata Mirza. [hud]

Tags: