Pelihara Kemampuan Dasar Prajurit, Kodim 0815 Gelar Latihan Menembak

Prajurit melaksanakan latihan menembak senjata ringan menggunakan senjata SS1-R5 dan pistol secara bergelombang. Tampak pula dalam latihan menembak.

Mojokerto, Bhirawa.
Guna memelihara kemampuan dasar prajurit, Kodim 0815/Mojokerto menyelenggarakan latihan menembak senjata ringan di Lapangan Tembak Yonif Para Raider 503/Mayangkara Kostrad, Mojosari, Kabupaten Mojokerto, kamis 23/9/21

Latihan menembak senjata ringan (Latbak Jatri) Triwulan III Tahun Anggaran 2021 ini, diikuti seluruh Perwira, Bintara dan Tamtama Makodim 0815/Mojokerto dan Koramil jajaran secara bergiliran selama tiga hari sesuai jadwal.mulai Kamis-sabtu

Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf Beni Asman, S.Sos., M.H., melalui Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Kodim 0815/Mojokerto Lettu Inf Akhmad Rifa’i, mengungkapkan, menembak senjata ringan merupakan kemampuan dasar yang dimiliki setiap prajurit aktif. Namun tentunya kemampuan dasar ini harus terus di asah melalui latihan menembak dan ini berlaku bagi setiap prajurit.

Lebih lanjut dikatakannya, dengan diasah dan dilatih ini, diharapkan kemampuan para prajurit benar-benar teruji sehingga mampu dan mahir menembak. “Jadi kemampuan dasar ini, harus dipelihara melalui latihan rutin sehingga naluri tempur prajurit tetap terasah”, katanya.

Sementara itu, Danramil 0815/15 Jatirejo Kapten Arh Anang Suprianto selaku Komandan Latihan (Danlat), menambahkan, latihan menembak ini yang diikuti para prajurit ini berlangsung selama beberapa hari, diatur secara bergelombang dan setiap gelombang diikuti sepuluh prajurit sesuai lajur tembakan yang sudah disiapkan penyelenggara latihan.

Mengingat masih situasi pandemi, maka dalam latihan ini tetap menerapkan protokol kesehatan dan faktor keamanan lebih diutamakan sesuai prosedur tetap latihan”, ungkapnya yang diamini Danramil 0815/017 Trawas Kapten Arh Suminto selaku Koordinator Materi dalam latihan menembak.(min)

Tags: