Pelindo III Bagikan 14.000 Paket Sembako Murah

Kantor Pelindo III

Kantor Pelindo III

Surabaya, Bhirawa
PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) bakal menggelar Pasar Murah dengan menjual 14.000 paket sembako di 14 kabupaten/kota se-Provinsi Kalimantan Tengah, secara serentak Jumat (24/6) hari ini . Bahkan pada beberapa kabupaten, Pasar Murah tersebut digelar di dua hingga tiga lokasi sekaligus untuk jemput bola mendekatkan dengan kantong domisili masyarakat yang membutuhkan.
Setiap paket sembako yang berisi 10 kilogram beras, 2 kilogram gula pasir, dan 2 liter minyak goreng tersebut, dijual kepada masyarakat yang membutuhkan seharga Rp25.000,- saja. Sebelumnya Pelindo III bersama Dinas Sosial Pemprov, Pemkot dan Pemkab di Provinsi Kalimantan Tengah telah berkoordinasi untuk memilah masyarakat yang berhak membeli paket sembako murah.
“Tak kurang 1.000 warga di tiap kabupaten/kota dapat menikmati rezeki sembako murah besok hari Jumat di bulan Ramadhan ini,” kata Direktur SDM dan Umum Pelindo III, Toto Heliyanto Kamis (23/6) kemarin .
Lokasi penjualan Sembako Murah tersebut dilaksanakan pada 14 kota/ kabupaten yang ada di Kalimantan Tengah meliputi Pulang Pisau, Kapuas, Barito Utara, Barito Selatan, Barito Timur, Kota Waringin Timur, Katingan, Gunung Mas, Murung Raya, Palangkaraya, Seruyan, Kotawaringin Barat, Sukamara dan Lamandau.
BUMN kepelabuhanan yang mengelola sejumlah pelabuhan pada tujuh Provinsi dan salah satunya berada di Provinsi Kalimantan Tengah, seperti Pelabuhan Sampit dan Pelabuhan Kumai. Tidak hanya menghadirkan Pasar Murah. “Pada kesempatan itu, Pelindo III juga bakal menyantuni ribuan anak yatim piatu serta dhuafa di kawasan Kalimantan Tengah ini. Setiap anak menerima Rp100.000,- agar mereka juga turut bersukacita dan menerima manfaat dari Safari Ramadhan BUMN,” tambahnya.
Kementerian BUMN menginisiasi kegiatan Safari Ramadhan dengan tiga aksi sosial, yakni Pasar Murah, Pemberian Santunan untuk Anak Yatim Piatu dan Dhuafa, serta Kegiatan Istighotsah. Kegiatan tersebut digelar secara serentak di ratusan kabupaten/kota se-Nusantara yang juga merupakan rangkaian program BUMN Hadir untuk Negeri. [ma]

 

Tags: