Pemkab Banyuwangi Gelar Mudik Gratis

Perusahaan Otobus (PO) Antar Kota Dalam ProvinsiBanyuwangi, Bhirawa
Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1436 H, Pemkab Banyuwangi kembali menggelar mudik gratis. Kali ini, pemkab bekerja sama dengan Ikatan Keluarga Banyuwangi yang berada di Bali (Ikawangi Dewata) untuk pertama kalinya memberikan fasilitas kepada warga Banyuwangi yang ingin mudik dan berlebaran di kampung halaman.
Sekretaris Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo), Ali Ruchi mengatakan kegiatan ini sengaja dilakukan pemerintah untuk mengantisipasi membludaknya arus mudik dan membantu masyarakat agar bisa mudik tanpa dipungut biaya. Untuk mudik gratis Bali – Banyuwangi PP, telah disiapkan 4 armada bus dengan kapasitas masing-masing 55 orang dan 1 truk berkapasitas 20 motor untuk memfasilitasi pemudik yang membawa kendaraan roda dua.
Para pemudik dijadwalkan akan diberangkatkan dari Bali menuju Banyuwangi pada tanggal 13 Juli 2015 mendatang. “Pukul 09.00 WITA pemudik diberangkatkan dari kantor sekretariat Ikawangi Dewata menggunakan armada yang telah kita siapkan, Insya Allah dengan 4 bus sudah lumayan bisa memberi fasilitas bagi mereka,” terang Ali Ruchi.
Ali menambahkan, sebelumnya para calon pemudik harus mendaftarkan diri terlebih dahulu melalui sekretariat Ikawangi Dewata yang diketuai oleh Bambang Sutiono. “Saat mendaftar, mereka diminta mengumpulkan fotokopi KTP.
Jumlah pendaftar kita batasi hanya sebanyak kapasitas kursi yang tersedia yakni sekitar 220 orang saja. Dengan begitu, tidak terjadi kelebihan penumpang agar pemudik bisa nyaman selama perjalanannya,” imbuh Ali yang juga mengatakan pihaknya tidak menerima pendaftar cadangan. [nan]

Rate this article!
Tags: