Pemkab Bondowoso dan Perusahaan Rokok 88 Tambal Sulam Jalan Raya Tamanan

Para pekerja saat melakukan pengaspalan tambal sulam di Jalan Raya Tamanan Bondowoso. [Ihsan Kholil/Bhirawa]

Pemkab Bondowoso, Bhirawa
Pemerintah Kabupaten Bondowoso bekerjasama dengan Perusahaan Rokok 88 yang beralamat di Desa Sumber Kemuning Kecamatan Tamanan memperbaiki (tambal sulam) Jl. Raya Tamanan dengan menggunakan dana CSR (Corporate social responsibility), Rabu (15/6).

Pada kesempatan ini, Sekretaris Daerah Bambang Soekwanto didampingi oleh Kepala Dinas BSBK Bondowoso, H. Munandar mengecek langsung kegiatan tambal sulam itu. Hadir pula dari beberapa orang pihak Perusahaan Rokok 88.

Akan hal itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Bondowoso, Bambang Soekwanto, mengucapkan terima kasih pada perusahaan rokok 88 yang telah turut membantu pemerintah setempat memperbaiki jalan Tamanan itu.

“Terima kasih, telah membantu kami. Ini salah satu kepedulian dari pabrik karena jalan ini banyak yang berlubang,” ungkapnya saat dikonfirmasi awak media.

Sekda Bambang mengatakan, aspal tambal sulam tersebut sifatnya sementara dan semua pengaspalan ditanggung oleh Perusahaan Rokok 88.

“Perbaikan jangka panjangnya nanti akan di hotmix yang ditangani oleh Dinas terkait,” pungkasnya. Sementara, Kepala Dinas Bina Marga, Sumber Daya Air, dan Bina Konstruksi, (BSBK) Bondowoso, H. Munandar, mengatakan bahwa dari Tahun 2020 sampai saat ini anggaran Pemerintah setempat belum normal karena terdampak karena pandemi Covid-19.

“Kita mencari jalan keluar, agar supaya jalan yang rusak ini bisa tertangani. Kita bekerjasama dengan pihak CSR yaitu Perusahaan Rokok 88,” ungkapnya.

Diterangkannya, bahwa untuk tahun yang akan datang pihaknya mengalokasikan empat titik jalan untuk diperbaiki. Yakni sepanjang jalan dari Desa Koncer hingga Tamanan.

“Karena di sepanjang jalan Koncer – Tamanan yang menutupi lobang-lobang yang bekerjasama dengan CSR itu kurang lebih 2,5 sampai 3 km,” katanya.

Adapun rencana pasca tambal sulam saat ini, pihaknya berkomitmen akan segera memperbaiki empat titik lokasi jalan yang berlubang, yakni diantaranya jalan di Grujugan Lor, Grujugan Kidul, Kalianyar dan Tamanan.

“Untuk anggarannya kurang lebih Rp800 juta. Karena satu titiknya itu Rp200 juta,” urainya. Munandar menjelaskan, bahwa sepanjang jalan Koncer – Tamanan itu mencapai 17km. Sedangkan jalan yang rusak kurang lebih 2,5 – 3km.

“Kita mengaspal jalan yang rusak ini berusaha, bekerjasama dengan pihak CSR. Dananya tidak langsung turun semua, baik-baiknya pihak CSR lah,” tandasnya.

Sementara itu, Humas Perusahaan Rokok 88, Budi Wibowo, mengaku jika pengaspalan tambal sulam Jalan Raya Tamanan merupakan dana CSR dari perusahaan rokok 88.

“Kalau ini benar, bagian dari csr kami. Terima kasih pemerintah, yang telah mengajak perusahaan kami untuk berbuat pada masyarakat,” katanya.

Dijelaskannya, jika CSR pihkanya bukan hanya khusus untuk perbaikan jalan saja, tetapi juga berupa bantuan sosial seperti bantuan langsung tunai yang diberikan pada masyarakat sekitar Kecamatan Tamanan.

“Masyarakat butuh apa, monggo. Tapi kita juga memberikan sesuai kemampuan perusahaan karena bisnis bergerak, kadang naik turun. Prioritasnya memang daerah Tamanan,” tandasnya. [san.dre]

Tags: