Pemkab Pasuruan Perhatikan Wisata Banyubiru dan Ranu Grati

Ratusan pengunjung tengah berenang di pemandian Banyubiru di Winongan, Kabupaten Pasuruan, Minggu (7/1).

(Rp 1,75 M untuk Peningkatan Sarana dan Prasarana)
Pemkab Pasuruan, Bhirawa
Pemkab Pasuruan benar-benar memperhatikan obyek wisata di Kabupaten Pasuruan di tahun ini. Itu dibuktikan dengan menyediakan anggaran miliaran rupiah untuk peningkatan sarana dan prasarananya.
Kepala Disbudpar Kabupaten Pasuruan, Agung Mariyono menyampaikan obyek wisata itu adalah pemandian alam Banyubiru di Kecamatan Winongan dan Ranu Grati di Kecamatan Grati. Total anggaran yang disediakan dua obyek wisata tersebut mencapai Rp 1,75 miliar.
“Obyek wisata pemandian alam Banyubiru dan Ranu Grati menjadi perhatian kami. Supaya memberikan peningkatan pendapatan asli daerah (PAD). Kami perbaiki pekerjaan fisik peningkatan sarana prasarananya,” ujar Agung Mariyono, Minggu (1/7).
Menurut Agung, besaran anggaran itu dari dana alokasi umum dan dana alokasi khusus tahun anggaran 2018. Untuk pengerjaannya, dilakukan cara dilelang dan adapula menggunakan mekanisme penunjukan langsung.
“Untuk pemandian alam Banyubiru mendapatkan anggaran Rp 750 juta. Dana itu untuk pavingisasi, memperbaiki kamar bilas, WC, bak sampah hingga sarana lainnya. Sedangkan, Ranu Grati dapat anggaran Rp 1 miliar untuk kegiatan pavingisasi, penambahan lampu penerangan, neon boks hingga lainnya. Pengerjaannya dilaksakan di triwulan kedua. Bulan ini masih tahap awal perencanaan,” kata Agung Mariyono.
Berdasarkan data Disbudpar Kabupaten Pasuruan, penerimaan retribusi di dua tempat wisata, yakni pemandian alam Banyubiru dan Ranu Grati meningkat di tahun 2017. Retribusi wisata itu sudah mencapai Rp 647.483.000 atau 108 persen dari target Rp 600 juta.
Dari penerimaan Rp 647.483.000, pemandian alam Banyubiru penyumbang terbesar penerimaan retribusi. Jumlahnya mencapai Rp 622.652.000 atau 96 persen. Sedangkan Ranu Grati hanya Rp 24.831.000 atau hanya 4 persen.
“Kenaikan retribusi terjadi saat liburan sekolah, lebaran Idul Fitri hingga libur akhir tahun. Untuk harga tiketnya masih tetap, yakni pemandian Banyubiru Rp 5 ribu serta Ranu Grati Rp 2.500 perorang,” tambah Agung Mariyono. [hil]

Tags: