Pemkab Sumenep Gratiskan Layanan Kesehatan

Layanan KesehatanSumenep, Bhirawa
Pelayanan Kesehatan dikabupaten Sumenep masih tergolong rendah, untuk meningkatkan pelayanan kesehatan, pemerintah setempat menganggarkan sebesar Rp52 milyar guna menggratiskan semua bentuk pelayanan kesehatan disetiap Puskesmas dan Program itu sudah disosialisasikan dan launching.
Bupati Sumenep, A Busyro Karim mengatakan, dengan program pelayanan kesehatan gratis diharapkan mampu meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dan meningkatkan cakupan pelayanan kesehatan kepada masyarakat sehingga tidak terjadi lagi keluhan warga kurang mampu tidak berobat. “Kedepan tidak ada lagi alasan orang sakit tidak berobat ke Puskesmas karena tidak ada biaya, karena semuanya sudah gratis. Mulai periksa hingga berobat,” kata Bupati, Selasa (30/9).
Menurutnya, untuk kepentingan pelayanan kesehatan gratis itu, pihaknya telah menganggarkan Rp52 milyar dengan rincian Rp35 milyar untuk jasa pelayanan kesehatan dokter dan Rp17 milyar untuk pengadaan obat-obatan. “Jumlah tersebut sudah melalui hitungan tim di bawah sehingga dana tersebut kami yakin cukup. Anggaran obat Rp 17 miliar itu lumayan besar. Coba bandingkan dengan anggaran obat tahun 2013 yang hanya Rp5,6 milyar,” terangnya.
Bupati menambahkan, pelayanan kesehatan gratis tersebut tidak hanya berlaku di Puskesmas, melainkan termasuk rawat inap di rumah sakit dengan menunjukkan surat pernyataan miskin kepada petugas. “Bahkan kalau harus dirujuk ke rumah sakit di Surabaya, kami juga tanggung. Jadi, warga Sumenep sekarang tidak perlu khawatir,” ujarnya.
Dia berharap, dengan program pelayanan kesehatan gratis itu, kesehatan warga Sumenep dapat terjamin. “Kami berharap, kesehatan masyarakat benar-benar terjamin,” harapnya. [sul]

Tags: