Pemkab Tulungagung Loloskan Izin Perbelanjaan Baru

imagesTulungagung, Bhirawa
Sebentar lagi Kota Marmer bakal diramaikan kehadiran pusat perbelanjaan baru. Pemkab Tulungagung telah meloloskan izin pendirian pusat perbelanjaan yang rencananya berada di Jl Diponegoro.
“Izin untuk membangun pusat perbelanjaan itu sudah keluar. Mungkin tidak lama lagi sudah dibangun,” ujar Kepala Badan Pelayanan Perijinan Terpadu (BPPT) Pemkab Tulungagung, Drs Santoso pada Bhirawa, Rabu (24/9).
Dijelaskan pembangunan pusat perbelanjaan baru tersebut merupakan pengembangan dari departement store yang saat ini sudah ada di Tulungagung. Jadi bukan sepenuhnya baru berdiri.
“Departemen Store itu mengembangkan diri. Lahan parkirnya yang cukup luas dibelakang akan dibangun sebagai pusat perbelanjaan dengan tiga lantai, termasuk membangun lantai basement untuk parkir,” tuturnya sembari menyebut nama departemen store yang dimaksud yang memang sangat terkenal di Tulungagung dan mempunyai cabang di kota-kota eks wilayah Karesidenan Kediri.
Santoso enggan mengungkapkan berapa nilai investasi yang digelontorkan pengusaha departemen store itu untuk membangun pusat perbelanjaan di Tulungagung. “Yang pasti nanti usaha UMKM bakal diberi tempat di pusat perbelanjaan itu,” katanya. [wed]

Tags: