Pemkot Blitar Gelar Upacara Hari Jadi Kota Blitar Ke-111

Wali Kota Blitar, Muh. Samanhudi Anwar saat menjadi Pembina Upacara Hari Jadi Kota Blitar ke-111 di Alun-alun Kota Blitar, Sabtu (1/4) kemarin. [Hartono/Bhirawa]

Kota Blitar, Bhirawa
Dalam rangka menyambut Hari Jadi Kota Blitar ke-111 Pemkot Blitar menggelar Upacara Hari Jadi Kota Blitar ke-111 tahun 2017 di Alun-alun Kota Blitar, Sabtu (1/4) kemarin. Upacara peringatan Hari Jadi Kota Blitar ke-111 tahun 2017 ini dipimpin Wali Kota Blitar, Muh. Samanhudi Anwar sebagai Pembina Upacara yang diikuti seluruh OPD jajaran Pemkot Blitar dan masyarakat Kota Blitar.
Wali Kota Blitar, Muh Samanhudi Anwar, mengatakan tepat tanggal 1 April 2017 Kota Blitar tercinta berusia 111 tahun, dimana peringatan Hari Jadi Kota Blitar dikemas dalam nuansa Blitar jaman dulu atau biasa dikenal istilah Blitar Djadoel.
”Dengan nuansa Blitar Djadoel ini sengaja dipilih guna membangkitkan semangat untuk mencintai budaya asli Indonesia yang adiluhung dan sesuai dengan jati diri serta kepribadian Bangsa Indonesia,” kata Muh Samanhudi Anwar.
Bahkan dengan adanya nuansa Blitar Djadoel ini dipilih agar sebagai manusia Indonesia lebih mencintai budaya dalam negeri di tengah derasnya arus budaya barat. Selain itu untuk memupuk kebanggaan dengan budaya Indonesia yang beranekan ragam kebudayaan, ras, suku dan sebagainya.
”Hari ini (kemarin, red) kita kembali berpakaian jaman dulu dan hari ini kita gelorakan salah satu dari Tri Sakti Bung Karno yaitu berkepribadian dalam kebudayaan. Kami ingin wong Blitar bangga dengan Budaya Blitar, kami ingin warga Kota Blitar tidak lupa dengan jati dirinya, bahwa kita adalah orang Indonesia yang di dalam sanubarinya terdapat jiwa Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika,” tegasnya.
Maka untuk lebih mendekatkan masyarakat Kota Blitar selama sepekan ini seluruh instansi Pemerintah maupun Swasta diminta untuk bekerja dengan menggunakan pakaian Djadoel sebagai salah satu upaya mencintai kebudayaan yang beraneka ragam di Indonesia ini.
Lanjut Muh Samanhudi Anwar SH, peringatan Hari Jadi Kota Blitar ini juga dijadikan sebagai momentum untuk mengingat sejarah perjuangan para pendahulu, leluhur, cikal bakal, dan orang-orang yang berjasa membangun Kota Blitar, termasuk untuk mengenang dan mewarisi karakter warga Kota Blitar yang dikenal pemberani, cinta tanah air, rukun, berjiwa sosial, religius, santun dan cerdas.
”Karakter orang Blitar juga terus kita tunjukkan saat kita bersama-sama membangun kota ini dengan semangat APBD Pro Rakyat, One For All-Allfor One,” jelasnya.
Sedangkan tema Hari Jadi Kota Blitar ke-11 adalah Dengan Semangat One For All-All For One, Kita Gelorakan Semangat Ekonomi Kreatif, dimana diharapkan semua elemen mampu mendukung terwujudnya visi dan misi pembangunan daerah sesuai dengan pentahapan RPJMD 2016-2021. Sedangkan tahun 2017 ini tahun pemantapan ekonomi kreatif, dimana dengan tidak meninggalkan konsep ekonomi kerakyatan, pola pembangunan ekonomi Kota Blitar diarahkan pada pengembangan ekonomi kreatif ekonomi yang berbasis pada sumber daya dan kreativitas manusia.
”Melalui momentum hari jadi ini mari kita gelorakan semangat ekonomi kreatif, semangat berpikir kreatif, dan semangat bertindak kreatif dalam arti yang positif dan mengarah pada peningkatkan kesejahteraan masyarakat. Untuk itu saya mengajak seluruh komponen masyarakat kota blitar untuk selalu terus mengembangkan inovasi dan mencari terobosan baru agar masyarakat Kota Blitar semakin lama semakin sejahtera,” imbuhnya. [htn.adv]

Tags: