Pemkot Pasuruan Terima Penghargaan Pelayanan Publik dari Gubernur Jatim

Plt Wali Kota Pasuruan, Raharto Teno Prasetyo ST saat menerima penghargaan inovasi pelayanan publik tahun 2019 dari Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa.

Kota Pasuruan, Bhirawa
Pemkot Pasuruan meraih penghargaan Peduli dan Sayangi Ibu, Stop Kematian Ibu dan Anak (Pelangi Sakina) UPT Puskesmas Gadingrejo Kota Pasuruan sebagai Top 45 kompetisi inovasi pelayanan publik Provinsi Jawa Timur Tahun 2019 kategori Kesehatan.
Penghargaan diterima Plt Wali Kota Pasuruan, Raharto Teno Prasetyo ST yang diserahkan langsung oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa di Hotel Bumi Surabaya, Selasa (3/13).
Plt Wali Kota Pasuruan, Raharto Teno Prasetyo ST menyampaikan terima kasih kepada UPT Puskesmas Gadingrejo Kota Pasuruan. Karena kinerja dan inovasinya dapat mengharumkan Kota Pasuruan. Seperti diketahui, sejumlah inovasi UPT Puskesmas Gadingrejo Kota Pasuruan akhirnya mendapatkan penghargaan dari Gubernur Jawa Timur.
Antara lain adalah pelayanan pemeriksaan kesehatan kepada ibu hamil belum seluruhnya sesuai dengan standar pelayanan minimal, yakni Ante Natal Care terpadu dengan metode 10T. Sesuai Permenkes RI, nomer 97 Tahun 2014 tentang Pelayanan Kesehatan Masa Sebelum Hamil, Masa Hamil, Persalinan dan Masa Sesudah Melahirkan, PenyelenggaraanPelayanan Kontrasepsi.
Juga Pelayanan Kesehatan Seksual bahwa standar pelayanan minimal kesehatan pada ibu hamil harus terintegrasi dengan melibatkan bidan, dokter umum, dokter gigi, analis dan nutrisionis. Pelayanan tersebut merupakan bagian penting karena ibu hamil merupakan kelompok sasaran yang berperan dalam upaya peningkatan kualitas kehidupan 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK).
Berawal dari kondisi tersebut, maka kegiatan Pelangi Sakina (Peduli dan Sayangi Ibu, Stop Angka Kematian Ibu dan Anak) digagas dengan sasaran ibu hamil yang diperiksa oleh bidan, dokter umum, dokter gigi, analis dan nutrisionis. Dengan Pelangi Sakina, Puskesmas Gadingrejo berupaya memperbaiki sistem pelayanan kesehatan kepada ibu hamil. Sehingga sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.[hil]

Tags: