Pemprov Jatim Hibahkan Dana Ke 151 Kopwan Gresik

Kopwan GresikGresik, Bhirawa
Sebanyak 151 Koperasi Wanita (Kopwan) se Kab Gresik dana kucuran dana hibah Rp25 juta dari Pemprop Jatim. Wakil Bupati Gresik, Mohammad Qosim mengingatkan agar dana itu dimanfaatkan sebaik-baiknya. Dana untuk masing-masing Kopwan sebesar Rp25 juta dimanfaatkan untuk kesejahteraan masyarakat.
Wakil Bupati Gresik hadir pada acara sosialisasi bagi Koperasi dan Masyarakat Calon Penerima Hibah tahun 2015 yang berlangsung di Ruang Mandala Bakti Praja, Senin (24/11) kemarin. Selain Wabup acara itu juga dihadiri Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kab Gresik, Ir Najikh serta beberapa Pejabat Pemkab Gresik. Para Ibu calon penerima dana hibah juga hadir disertai para Kepala Desa dan Perangkat Desa setempat turut menjadi saksi.
Menurut Najikh, ada 151 Kopwan dan kelompok yasinan ibu-ibu se Kab Gresik mendapat dana hibah masing-masing Rp25 juta. Dana itu berasal dari APBD Pemprov Jatim. Pemberian hibah bertujuan untuk pemberdayaan Kopwan, serta para ibu pelaku ekonomi di Masyarakat yang dikoordinir kelompok Jamiyah Yasin yang ada di desa-desa. Mulanya yang diusulkan sebanyak 209 proporsal. Namun hanya direalisasi sebanyak 151 proporsal.
”Kami akan berupaya tahun 2015 Kopwan atau Kelompok Jamiyah Yasin ibu-ibu dari semua desa yang ada di Gresik yaitu 356 desa, semuanya mendapat dana hibah,” katanya.
Tentang koperasi, Najikh menyatakan, berdasarkan data BPS, koperasi di Gresik berhasil menyumbang sekitar 16% atau Rp8 triliun atas Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) yang sebesar Rp56 triliun.
Sayang, tak semua Koperasi yang ada di Gresik itu sehat dan aktif. Dari 1.176 koperasi yang ada hanya 978 yang aktif, sedangkan 198 lainya tidak aktif. ”Pada kesempatan ini kami juga menyatakan bangga terhadap Koperasi Warga Semen Gresik (KWSG). KWSG adalah koperasi terbaik dan terbesar di Asia Tenggara. Saat ini KWSG berada di peringkat 233 dari jutaan koperasi di dunia,” katanya bangga. [eri]

Tags: