Pengisian PPK Kota Madiun Selesai, Seleksi PPS Tanggal 6 Mendatang

KPU Kota Madiun, Wisnu Wardana melantik 15 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kota Madiun di Aston Hotel, Rabu (4/1). [sudarno/bhirawa]

Kota Madiun, Bhirawa
Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Kota Madiun akhirnya terbentuk. Setidaknya ada 15 anggota PPK yang terpilih setelah melewati serangkaian seleksi sebelumnya. 15 PPK tersebut akhirnya dilantik oleh Ketua KPU Kota Madiun Wisnu Wardana di Aston Hotel, Rabu (4/1). Pelantikan juga dihadiri Wali Kota Madiun, Maidi.

”Jadi ini merupakan rangkaian puncak dari sejumlah tahapan pengisian anggota PPK. Tahapan sudah kita mulai sejak 2022 lalu,” kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Madiun Wisnu Wardana usai pelantikan.

Setidaknya, ada 300 lebih berkas pendaftaran yang masuk. 203 di antaranya lolos seleksi administrasi dan berhak mengikuti tahapan uji kompetensi berbasis Computer Assisted Test (CAT).

Wisnu menambahkan perkecamatan lantas diambil 15 peserta dengan nilai terbaik. Mereka berhak mengikuti seleksi kepatutan dan kelayakan melalui wawancara.

”Dari 15 peserta setiap kecamatan itu kemudian kita ambil lima terbaik dan hari ini kita lakukan pelantikan,”ungkap Ketua KPU seraya menyebut PPK akan bertugas untuk Pileg dan Pilpres.

Total ada 15 PPK yang dilakukan pelantikan. Wisnu menyebut PPK didominasi wajah baru biarpun ada sebagian yang sudah pernah menjadi PPK sebelumnya. Wisnu menambahkan PPK tersebut resmi mulai bertugas sejak dilantik. Mereka akan bertugas mulai hari pelantikan hingga 15 bulan ke depan atau 4 April 2024 mendatang.

”Untuk awal-awal PPK akan dijadwalkan mengikuti serangkaian bimbingan teknis (Bimtek). Ini penting terkait tentang etika menjadi PPK,” ungkapnya.

Selain PPK, Wisnu menyebut tahapan pengisian Petugas Pemungutan Suara (PPS) juga mulai berlangsung. Yakni, sampai ditahapan seleksi administrasi. Selanjutnya, juga akan dilakukan seleksi kompetensi melalui CAT dan juga wawancara untuk uji kelayakan dan kepatutan.

”Prinsipnya semua tahapan kita jalankan sesuai jadwal. Termasuk seleksi PPS akan kita laksanakan tanggal 6 nanti,” pungkasnya. [dar.dre]

Tags: