Pengungsi Syiah Kembali Urus e-KTP

Pimpinan syiah Sampang Tajul Muluk CS, saat mengurus administrasi kependudukan di Dispendukcapil Sampang

Pimpinan syiah Sampang Tajul Muluk CS, saat mengurus administrasi kependudukan di Dispendukcapil Sampang

Sampang, Bhirawa
Kurang Lebih empat tahun, pengungsi Syiah pimpinan Tajul Muluk cs tinggal di Rusunawa Puspa Agro, Sidoarjo, pasca kericuhan Suni-Syiah tahun 2012 lalu. Beberapa waktu lalu 53 orang pengungsi mengajukan pembuatkan E-KTP di Dispendukcapil Kabupaten Sampang dengan pengawalan ketat aparat.
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Sampang M Zuhri, saat keluar dari ruang wakil Bupati Sampang, membenarkan informasi bahwa ada 53 orang merupakan pengungsi Syiah melakukan
proses administrasi kependudukan di kantornya beberapa waktu lalu dan saat ini masih proses.
“Alhamdulilah sudah selesai pengurusan KTP pengungsi Syiah Sampang, untuk pelayanan masyarakat lain sama-sama jalan kok, karena ruangan pembuatannya kita pisah,” terang Zuhri sambil meninggalkan ruangan pak
wakil Bupati Sampang Fadilah Budiono, Selasa (7/6).
Sementara itu, Wakil Bupati Sampang Fadhilah Budiono, yang sempat ikut memantau pembuatan administrasi tersebut, menyarankan pengungsi Syiah tak perlu kembali mengambil KTP. Pasalnya, nanti pemerintah daerah akan mengantarkan KTP masing-masing pengungsi Syiah pada pecan mendatang.
“Kami sudah berusaha melayani yang terbaik kepada masyarakat (Pengungsi Syiah.red), dan nanti akan kami antar setelah selesai, bahkan masih ada sisa warga pengungsi yang belum mengurus administrasi kependudukannya, intinya kami sebagai pemerintah hanya wajib memberikan pelayanan pada masyarakat.” kata Fadhilah. [lis]

Rate this article!
Tags: