Penting, Peran Perempuan dalam Pembangunan

Ketua GOA Kota Pasuruan, Hj Rini Widjajati Setiyono (kanan empat) bersama para pengurusnya di acara resepsi Hari Kartini di gedung Gradika Bhakti Praja Kota Pasuruan, Senin (23/4).

Pasuruan, Bhirawa
Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Pasuruan berharap agar kaum perempuan terus turut aktif dalam pembangunan daerah. Peran perempuan dinilai semakin penting dalam pelaksanaan pembangunan.
Ketua GOA Kota Pasuruan, Hj Rini Widjajati Setiyono menyatakan perempuan jaman dahulu dalam memperjuangkan perempuan bisa berkiprah dapat dijadikan contoh sebuah perjuangan.
“Momentum peringatan Hari Kartini saat ini, kaum perempuan harus jadi subyek pembangunan. Makanya, harus memperjuangkan dengan semangat kebersamaan danmembangun dengan tujuannya meningkatkan kualitas hidup perempuan,” ujar Hj Rini Widjajati Setiyono di acara resepsi Hari Kartini di gedung Gradika Bhakti Praja Kota Pasuruan, Senin (23/4).
Menurutnya, dalam meningkatkan kualitas hidup perempuan, GOW memiliki sejumlah strategi program yang ada. Antara lain, bidang pendidikan, organisasi, ekonomi hingga lainnya.
“Perempuan harus lebih kreatif, berani untuk melangkah, semangat berkarya dan melangkah optimis,” kata Rini Widjajati Setiyono yang juga istri Wali Kota Pasuruan, H Setiyono.
Sementara itu, Wali Kota Pasuruan H Setiyono menyampaikan peranan perempuan saat ini penting dalam segala hal. Terlebih dalam hal pembangunan.
“Saya akui, perempuan saat ini memiliki peran yang sangat besar. Yakni peran ibu-ibu dalam pembangunan di Kota Pasuruan. Lebih khususnya berperan dalam pemberdayaan perempuan,” tandas H Setiyono. [hil]

Tags: