Perhotelan Tingkatkan Pola Ramah Lingkungan

Beberapa perhotelan di Surabaya turut mengkampanyekan Earth Hour 2016.

Beberapa perhotelan di Surabaya turut mengkampanyekan Earth Hour 2016.

Surabaya, Bhirawa
Meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan dan hemat energi telah dilakukan beberapa perhotelan di Surabaya salahsatunya dengan bergabung dalam perayaan Earth Hour 2016 yang diprakarsai oleh organisasi World Wildlife Fund (WWF).
Dengan menggusung tagline “#ChangeClimateChange”, Earth Hour lebih memperkuat fokus terhadap tantangan lingkungan yang paling besar di seluruh dunia. melalui pemahaman tersebut, Sheraton Surabaya Hotel & Towers akan mengaktifkan berbagai langkah hemat energi selama Earth Hour.
“Memadamkan lampu yang tidak terpakai di bagian luar hotel dan area publik, mengajak para tamu untuk ikut mematikan lampu kamar dan bergabung dalam perayan di lobi dengan menggunakan lilin serta lampu portable hemat energi untuk penerangan selama 1 jam,” ungkap General Manager  Sheraton Surabaya Hotel & Towers, Christopher Moore, Senin (21/3) kemarin.
Selain mengajak para tamu merayakan Earth Hour pihaknya juga mengadakan lomba menggambar anak-anak, bekerjasama dengan masyarakat dari lingkungan sekitar dengan tema hemat energi di Sheraton Surabaya Hotel & Towers.
Bahkan para tamu juga dapat menikmati berbagai menu makan malam dengan diterangi cahaya lilin yang ada di Kafe Bromo, Lung Yuan, Kawi Lounge dan La Patisserie dengan cukup membayar 50 persen dari harga normal selama jam 20:30 hingga 21:30.
“Ini adalah suatu kehormatan bagi kami untuk mendukung gerakan yang kuat dengan sebuah langkah sederhana. Earth Hour juga mencerminkan filosofi kami mencoba untuk terus meningkatkan pola ramah lingkungan dalam hotel kami sepanjang tahun. Langkah kecil kita yang kita lakukan sekarang dapat membuat perbedaan besar secara bersama-sama,” ujar Christopher.
Sedangkan  Momen mematikan lampu selama satu jam juga menjadi momen langka yang dimanfaatkan Hotel Ciputra World dengan merilis promo bertajuk ‘Earth Hour Dinner’, kegiatan makan malam seru, yang juga akan dimeriahkan dengan hiburan live acoustic music dan hanya ditemani cahaya lilin selama satu jam.
Untuk membuatnya semakin meriah, Executive Chef Hotel Ciputra World, Chef Kelana bersama timnya menciptakan menu unik yang belum pernah ada sebelumnya. Diantaranya, Young Coconut Soup, sup segar yang terbuat dari air kelapa murni, yang juga dilengkapi dengan daging buah kelapanya.
Young Coconut Soup ini kemudian menjadi highlight karena rasanya yang segar dan tidak diberi tambahan bumbu apapun. “Kami hanya menambahkan sedikit aroma rempah, tidak pakai garam, merica, maupun gula. Kami ingin mempertahankan rasa alami dari kelapa itu sendiri, meski disajikan dalam keadaan hangat,” pungkas Chef Kelana.
Selain Young Coconut Soup, tim kitchen Hotel Ciputra World juga menyiapkan beberapa menu lezat lainnya, seperti Bake Fish Snapper Brioche with turmeric and dill sauce, Steamed Prawns, Orange Cream Brulee, dan Vanilla Panaccota. [riq]

Tags: