Perlancar Akses, Pemkab Bojonegoro Lakukan Rekonstruksi Infrastruktur Sepanjang 189 Km

Sekretaris DPU BMPR Bojonegoro, Chusaifi Ivan Rachmanto.

Bojonegoro, Bhirawa
Sebanyak 17 program perioritas di bawah kepemimpinan Bupati Bojonegoro, Anna Mu’awanah terus digencarkan. Salah satunya, pembangunan infrastruktur melalui Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Penataan Ruang (DPU BMPR) Bojonegoro menganggarkan rekonstruksi atau peningkatan jalan sebesar Rp 907 miliar dengan panjang 189 kilometer (km).

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Penataan Ruang (DPU BMPR) Kabupaten Bojonegoro, Retno Wulandari melalui Sekretaris Chusaifi Ivan Rachmanto mengatakan, pekerjaan peningkatan jalan sebesar Rp 907 miliar bersumber dari APBD 2023. Rencana dengan panjang 189 kilometer.

” Melalui rekonstruksi jalan ini nantinya jalan di Bojonegoro mulai jalan poros kecamatan akan ngleyer hingga ke pelosok desa,” katanya, kepada Bhirawa, kemarin (29/3).

Lebih lanjut, Ivan panggilan akrapnya mengatakan, pada 2021 lalu peningkatan jalan cor sepanjang 171.552 Km telah selesai dikerjakan.

” Sedangkan pada 2022 juga telah membangun peningkatan jalan cor sepanjang 513,443 KM. Peningkatan jalan cor tersebut tersebar di seluruh wilayah di Kabupaten Bojonegoro,” terangnya.

Selain pembangunan jalan, lanjutnya, juga akan merehabilitasi jembatan untuk mendukung akses masyarakat. Dia mengatakan rehabilitasi jembatan ini juga tersebar di sejumlah titik dengan anggaran sekitar Rp 102 miliar.

” Untuk saat ini masih proses lelang atau tender dan sebagian tahap perencanaan. Akhir tahun sudah bisa selesaikan,” katanya. [Bas.gat]

Tags: