Permudah Beli Tiket, Gandeng Travel Booking

Foto: ilustrasi

Surabaya, Bhirawa
Traveloka penyedia aplikasi travel booking untuk destinasi lokal dan internasional telah meresmikan layanan pemesanan tiket kereta api hasil kerja sama dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI).
“Pelanggan bisa memesan tiket kereta api di Traveloka, dengan rute yang berbagai kota di Pulau Jawa dan Sumatera. Layanan pemesanan tiket kereta api ini dapat dinikmati melalui Traveloka App (Android dan iOS) dan situs web mobile,” ungkap Senior VP Business Development Traveloka, Caesar Indra, Kamis (9/3) kemarin.
Caesar menambahkan, sebagai partner resmi PT KAI pelanggan bisa memesan semua kelas dan subkelas yang ada di Traveloka App. “Pelanggan juga dapat memilih jadwal dan kursi sejak 90 hari hingga 6 jam sebelum tanggal keberangkatan. Bahkan untuk perjalanan mudik 2017, pelanggan dapat memesan tiket kereta mulai 18 Maret 2017,” ujarnya.
Dengan menggunakan aplikasi Traveloka pelanggan bisa menikmati beberapa kemudahan saat memesan tiket kereta api. Pertama, pelanggan bisa memilih metode pembayaran yang beragam, yakni kartu kredit, ATM transfer dan internet banking.
Kedua, pelanggan bisa melakukan pencarian tiket kereta api berdasarkan kota, sehingga tak perlu resah jika tak mengetahui stasiun yang dituju. Ketiga, pelanggan bisa langsung melakukan boarding pass resmi dengan cara memindai barcode yang tertera di e-tiket Traveloka di stasiun keberangkatan.
“Persiapan jauh-jauh hari supaya perjalanan aman, nyaman dan lancar. Serta jangan membawa barang berlebihan sesuai ketentuan dari PT. KAI bagasi barang maksimal 20 kg,” imbuh Caesar.
Sementara itu, EVP Passenger and Ticketing Sales PT KAI, Mukti Jauhari mengatakan, adanya kerja sama ini pihaknya dan Traveloka bisa saling bersinergi untuk memberikan kemudahan bagi seluruh pelanggan, khususnya para generasi millennial.
“Siapapun bisa memesan tiket kereta api, kita tidak memberikan skala prioritas kepada pihak tertentu termasuk kepada pelanggan Traveloka. Semua sama siapa cepat, dia dapat,” kata Mukti. [riq]

Tags: