Pesilat PSHT Surabaya Bagi Takjil Gratis

10-silatSurabaya, Bhirawa
Selama Ramadan Perguruan Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) melakukan kegiatan sosial, salah satunya membagikan takjil gratis bagi pengguna jalan di beberapa titik daerah Surabaya.
Pada Selasa (8/7) sekitar puluhan anggota PSHT dari mahasiswa Univeristas Airlangga (Unair) Surabaya membagikan takjil gratis kepada pengguna jalan di depan Kampus C Unair Mulyorejo.
Rencananya kegiatan ini juga akan digelar di kawasan Mayjend Sungkono pada Kamis (10/7), setelah itu di Krembangan, Jumat (11/7) dan Pakal Benowo Sabtu (11/7). “Kegiatan ini murni dari anggota PSHT,” kata Kabid Binpres PSHT Surabaya, Nur Asmi Rifai, Rabu (9/7).
Lebih lanjut Rifai mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian program PSHT Cabang Surabaya selama Ramadan 2014 dan merupakan yang pertama dilakukan PSHT pada Ramadan kali ini. “Kami membagi-bagikan bingkisan kepada masyarakat yang ada di jalan. Ada 500 bingkisan yang kami serahkan kepada warga pengguna jalan,” sebut Rifai yang juga  Pelatih Komisariat PSHT Unair itu.
Rifai menuturkan, aksi sosial PSHT selama Ramadan tahun ini tidak hanya bagi-bagi takjil. PSHT juga berencana melakukan kegiatan sosial lain, yakni donor darah ke Palang Merah Indonesia (PMI) Surabaya. “Biasanya nanti donor darah dilakukan bareng-bareng sesama anggota PSHT. Sudah dilakukan setiap Ramadan, kita menggelar donor darah,” aku Rifai.
Saat membagikan takjil di depan Kampus Unair, puluhan pesilat mengenakan baju kebesaran PSHT, hitam-hitam, puluhan mahasiswa turun ke jalan membagi-bagikan bingkisan kepada pengguna jalan. Begitu lampu merah menyala, para pendekar ini mendekat ke pengguna jalan dan membagi-bagikan bingkisan.
Sementara itu salah satu anggota PSHT Unair, Agustin mengatakan kalau acara ini bisa terselenggara karena sumbangan dana dari para anggota PSHT dan mahasiswa Unair. “Syukurlah ada 500 paket takjil yang kita berikan kepada pengguna jalan,” kata mahasiswa fakultas keperawatan itu. [wwn]

Keterangan Foto : Anggota PSHT Unair saat membagikan takjil, kegiatan ini akan berlanjut hingga Sabtu mendatang dan digelar di beberapa wilaya. [wawan triyanto/bhirawa]

Tags: