Pileg 2014 di Kabupaten Blitar Aman dan Lancar

10-coblosanProgram Kerja Bakesbangpol Kabupaten Blitar
Kabupaten Blitar, Bhirawa
Pelaksanaan Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) tahun 2014 di Kabupaten Blitar telah berjalan dengan aman dan lancar yang dilaksanakan Rabu (9/4) kemarin.
Bupati Blitar, H Herry Noegroho, SE, MH, bersyukur pelaksanaan Pileg 2014 di Kabupaten Blitar bisa berjalan dengan aman lancar serta tidak ada hal-hal yang tidak diinginkan selama prosesi coblosan yang dilaksanakan di seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kabupaten Blitar.
“Alhamdulillah pelaksanaan Pileg 2014 di Kabupaten Blitar semua bisa berjalan dengan aman dan lancar,” kata Bupati Blitar, Herry Noegroho. Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat dan berbagai pihak yang mendukung kelancaran serta keamanan pelaksanaan Pileg 2014 di Kabupaten Blitar. Terjaganya kondusifitas keamanan di Kabupaten Blitar ini lanjut Herry, akan membawa suasana yang baik sampai terpilihnya wakil rakyat yang akan duduk di DPRD Kabupaten Blitar, DPRD Provinsi Jawa Timur serta DPR RI dan MPR RI.
“Semoga semua bisa amanah dan mewakili aspirasi masyarakat, dan kami harapkan kondusifitas keamanan di Kabupaten Blitar masih bisa terjaga dengan adanya lintas Parpol peserta Pileg 2014 ini,” ujarnya.
Di sisi lain, meskipun saat ini masih pada tahapan coblosan yang selanjutnya akan dilakukan rekapitulasi perolehan suara dari TPS, PPS, PPK dan KPU sebagai akhir perolehan suara masing-masing Parpol, pihaknya juga berharap tahapan ini akan berlangsung dengan aman dan lancar.
“Tahapan selanjutnya juga kami harapkan akan berjalan dengan aman dan lancar, dimana  seluruh proses tahapan Pileg di Kabupaten Blitar berjalan dengan kondusif,” jelasnya.
Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Blitar, Drs. Mujianto, menambahkan pihaknya akan selalu memantau dan ikut mengawasi jalannya tahapan Pileg 2014 ini, khususnya setelah pelaksanaan coblosan pada tanggal 9 April kemarin. Mulai penghitungan sampai rekapitulasi baik di tingkat PPS, PPK hingga KPU akan selalu dipantau kondusifitas masyarakat dan Parpol di Kabupaten Blitar.
“Hal ini sangat penting bagi kami untuk bisa menjaga kondusifitas masyarakat dan pendukung Parpol peserta Pileg 2014 ini, bahkan kami selalu koordinasi dengan berbagai pihak mulai pengurus Parpol, KPU hingga petugas keamanan baik Polres, Polres Blitar Kota dan TNI,” kata Drs. Mujianto.
Sementara perlu diketahui pada pelaksanaan Pileg tahun 2014 ini diikuti 15 Parpol, yakni ada 12 Partai Nasional diantaranya Partai NasDem dengan nomor urut 1, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan nomor urut 2, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan nomor urut 3, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) nomor urut 4, Partai Golongan Karya (Golkar) nomor urut 5, Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) nomor urut 6, Partai Demokrat dengan nomor urut 7, Partai Amanat Nasional (PAN) nomor urut 8, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) nomor urut 9, Partai Hati Nurani Rakyat(HANURA) nomor urut 10, Partai Bulan Bintang (PBB) nomor urut 14 dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) dengan nomor urut 15. Sedangkan Partai Lokal Aceh ada 3 Parpol yakni Partai Damai Aceh (PDA) dengan nomor urut 11, Partai Nasional Aceh (PNA) dengan nomor urut 12 dan Partai Aceh (PA) dengan nomor urut 13. Sedangkan jumlah TPS di Kabupaten Blitar sebanyak 2.956 TPS yang tersebasr di 248 Desa dan Kelurahan dalam 22 Kecamatan se-Kabupaten Blitar dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 909.511 orang. [htn]

Tags: