Pilih Gundul

Ka'bil Mubarok

Ka’bil Mubarok

Ka’bil Mubarok
Momen berangkat umrah ternyata tidak disia-siakan bagi anggota DPRD Jatim asal PKB Ka’bil Mubarok.  Politisi muda ini langsung memilih menggundul rambutnya sampai bersih. Alasannya, selain ingin mendapatkan pahala dari ibadah umrah, sekaligus untuk mengatasi rambutnya yang sering rontok.
“Kata orang kalau rambut sering rontok, maka perlu digundul. Bersamaan  saya melakukan umrah, ya terpaksa saya gundul juga rambut ini. Dan Alhamdulillah  penampilan saya sekarang ini terlihat segar,”tandas politikus asal PKB ini seraya mengelus-elus rambutnya yang plontos.
Dikatakannya, makna punya rambut gundul sangatlah besar. Selain isis dan kalau keramas tidak butuh shampo banyak, sekaligus dapat mencerdaskan pikiran. ”Jika sebelumnya untuk mikir sesuatu masih muter-muter, eh setelah rambut digundul sekarang ini saya merasa tambah cerdas,”tambahnya sembari tersenyum.
Terlepas dari itu semua, rambut gundul memang banyak manfaatnya. Selain penampilan terlihat lebih fresh, juga mengatasi kerontokan  rambut yang  membuat dirinya sempat tak percaya diri. Dulu ketika melihat di cermin, rambutnya semakin tipis sehingga membuat kepercayaan diri memudar.
Namun demikian kekurangannya, saat melakukan sidak di lapangan, dia harus menyiapkan penutup kepala atau topi. Jika sebelumnya, pria yang duduk di posisi Wakil Ketua Komisi B DPRD Jatim bebas tidak menggunakan apa-apa, kini karena kepalanya plontos tentu saja tidak bisa menghindar dari sengatan matahari di lapangan. [cty]

Rate this article!
Pilih Gundul,5 / 5 ( 1votes )
Tags: