Pj Bupati Gresik Terasa Nostalgia Kunker di Kecamatan

Usai kunjungan kerja, Pj Bupati Gresik, Akmal Boedianto didampingi Kabag Humas Suyono berpose bersama Muspika. [kerin ikanto/bhirawa]

Usai kunjungan kerja, Pj Bupati Gresik, Akmal Boedianto didampingi Kabag Humas Suyono berpose bersama Muspika. [kerin ikanto/bhirawa]

Gresik, Bhirawa
Kunjungan kerja Pj Bupati Gresik, Akmal Boedianto ke Kec Ujungpangkah dan Panceng, Selasa (3/11) kemarin, mengingatkan dirinya saat  menjabat Camat di Kab Bojonegoro. Selain bisa silaturahmi langsung dengan masyarakat, juga mengerti keinginan warga. Kunjungan Akmal di dua kecamatan itu bagaikan nostalgia di era 90-an yang dialami.
”Saya sangat merasakan nostalgia di sini. Bertemu langsung dengan kepala desa, seperti pernah saya rasakan dulu saat saya menjabat menjadi  Camat di Bojonegoro,” tutur  Akmal saat memberikan sambutan di depan Camat dan Kepala Desa Kades) di Balai Pertemuan Kec Ujung Pangkah.
Setidaknya, terdapat  13 desa di Kec Ujungpangkah. Hampir 60% penduduknya bermata pencaharian sebagai nelayan dan sisanya bekerja sebagai buruh tani, buruh pabrik, wiraswasta dan pegawai dengan pendapatan per kapita sebesar Rp26 juta per tahun di tahun 2014. Jika dibandingkan dengan Kec Sidayu yang berpenghasilan perkapitanya sebesar Rp31 juta per tahun, Kec Ujungpangkah ini masih perlu perhatian dari Bupati. Sehingga, Kec Ujungpangkah dapat melakukan pembangunan seperti yang diharapkan.
Begitu juga di Kec Panceng, Akmal menghimbau seluruh Kades agar melayani masyarakatnya sebaik mungkin dan tanpa mengeluh. ”Tugas kita sebagai aparatur memang melayani masyarakat dengan baik. Jangan sampai mengecewakan masyarakat,” kata Akmal.
Selain itu, menjelang Pilbup 9 Desemeber 2015 mendatang, Akmal  meminta  masyarakat menjaga stabilitas dan keamanan. Sehingga, Gresik tetap aman dan tenteram. Ditambahkan Akmal, aparatur  negara dan PNS harus netral, tak memihak salah satu calon bupati. Karena itu, memang aturan baku dari pemerintah pusat.
Sementara, Kabag Humas Pemkab Gresik, Suyono mengatakan, masyarakat Panceng sangat antusias menyambut Pilbup mendatang dan siap menjaga keamanan dan kenyamanan seperti yang diinstruksikan Pj Bupati Gresik. Dalam pertemuan kali ini selain membangun tali silaturrahmi antar semua pihak di lingkungan kecamatan, juga diharapkan memberikan contoh baik selaku aparatur negara dan menjadi tauladan agar menjadi instansi dekat dengan masyarakatnya. [eri]

Tags: