Pj Bupati Malang Imbau BPBD Waspada Bencana Alam

Pj Bupati Malang, Hadi Prasetyo.

Pj Bupati Malang, Hadi Prasetyo.

Kab Malang, Bhirawa
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang mewaspadai ancaman bencana tanah longsor, karena wilayah Kabupaten Malang menjadi salah satu daerah di Jawa Timur (Jatim) sebagai daerah rawan bencana alam.
Hal itu disampaikan Pejabat (Pj) Bupati Malang Hadi Prasetyo, Selasa (10/11), saat berada di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang dalam persiapan kedatangan Presiden Republik Indonesi Joko Widodo, untuk membuka Turnamen Piala Jenderal Sudirman.
Ia meminta kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, untuk segera melakukan sosialisasi mengenai ancaman bahaya bencana alam di musim hujan kepada masyarakat.
“Kami meminta kepada BPBD untuk segera melakukan sosialisasi akan bahaya bencana alam di saat musim hujan, dengan memasang rambu-rambu di daerah rawan bencana alam. Di antaranya, di wilayah Kecamatan Pujon, Ngantang, dan Kasembon, serta di wilayah Malang Selatan,” paparnya.
Di wilayah Kabupaten Malang ini, kata Prasetyo, sejak empat hari ini diguyur hujan, meski hujan tersebut belum merata. Namun, pihaknya tetap melakukan kewasdaan akan terjadinya bencana banjir dan tanah longsor. Sebab, untuk wilayah Malang Barat yakni Pujon, Ngantang, dan Kasembon rawan terjadinya tanah longsor. Begitu juga di wilayah Malang Selatan, diantaranya wilayah Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Gedangan dan Bantur.
Dirinya berharap ada koordinasi dengan para camat dan aparat desa untuk melakukan sosialisasi. Karena hal tersebut sebagai upaya bentuk antisipasi dini, dalam menghadapi bahaya bencana alam seperti tanah longsor, angin puting beliung, dan banjir. “Bencana alam yang paling sering terjadi di wilayah Kabupaten Malang adalah banjir, tanah longsor, dan angin puting beliung,” tegasnya.
Ia menegaskan, pihaknya akan memberikan penghargaan kepada komunitas masyarakat seperti Organisasi Masyarakat (Ormas) dan Organisasi Kepemudaan (OKP) yang ikut peduli dan terlibat secara aktif dalam penanggulangan bencana alam di Kabupaten Malang. Karena dengan adanya kepedulian masyarakat dalam penaggulangan bencana alam, hal ini untuk mempercepat penanganan bencana,
“Pemkab Malang akan memberikan reward atau penghargaan, kepada komunitas masyarakat yang terlibat aktif dalam penanggulangan bencana. Agar masyarakat lebih semangat dan peduli terhadap terjadinya bencana alam,” tutur Prasetyo, yang sebelumnya menjabat Assisten I Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim ini.  [cyn]

Tags: