Pjs Wali Kota Blitar Jumadi Pimpin Upacara Hari Jadi Provinsi Jawa Timur Ke-75

Pjs Wali Kota Blitar, Jumadi saat bertindak sebagai Inspektur Upacara Peringatan Hari Jadi ke-75 Provinsi Jawa Timur tahun 2020 di halaman Kantor Wali Kota Blitar, Senin (12/10). [Hartono/Bhirawa]

Pemkot Blitar, Bhirawa
Memperingati Hari Jadi Provinsi Jawa Timur ke-75, Pjs Wali Kota Blitar, Jumadi pimpin langsung Upacara Peringatan Hari Jadi ke-75 Provinsi Jawa Timur tahun 2020 di halaman Kantor Wali Kota Blitar, Senin (12/10).

Pjs Wali Kota Blitar, Jumadi bertindak sebagai Inspektur Upacara sekaligus memimpin langsung pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Jadi ke-75 Provinsi Jawa Timur tahun 2020 yang dihadiri Ketua DPRD Kota Blitar, dr. Syahrul Alim, Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Kota Blitar, Rudy Wijonarko, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Blitar, segenap jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Blitar, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, Lurah hingga perwakilan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkot Blitar, dimana seluruh peserta Upacara tampak khidmat mengikuti upacara.

“Kota Blitar telah melaksanakan Upacara Peringatan Hari Jadi Provinsi Jawa Timur ke-75, dengan tema yang diambil pada Peringatan Hari Jadi ke-75 Provinsi Jawa Timur tahun 2020yaitu Semangat Nawa Bhakti Satya Untuk Jawa Timur Maju,” kata Pjs Wali Kota Blitar, Jumadi.

Lanjut Pjs Wali Kota Jumadi, berdasarkan tema yang diambil pada Peringatan Hari Jadi ke-75 Provinsi Jawa Timur tahun 2020 yaitu “Semangat Nawa Bhakti Satya Untuk Jawa Timur Maju” merupakan sebuah tekad Pemerintah Provinsi Jawa Timur di tengah Pandemik Covid-19, semangat untuk mewujudkan masyarakat Jawa Timur yang terdepan, religius dan sejahtera lahir bathin melalui 9 Bhakti bagi Jawa Timur, yakni Jatim Sejahtera, Jatim Kerja, Jatim Cerdas Dan Sehat, Jatim Akses, Jatim Berkah, Jatim Agro, Jatim Berdaya, Jatim Amanah dan Jatim Harmoni.

“Melalui 9 Bhakti bagi Jawa Timur ini diharapkan masyarakat Jawa Timur, khususnya di Kota Blitar mampu menghadapi masa pandemi Covid-19 dengan berbagai cara,” ujarnya.

Selain itu dikatakan Pjs Wali Kota Jumadi, Pemkot Blitar melalui program kerja APBD Kota Blitar, piaknya siap berkontribusi untuk Provinsi Jawa Timur dalam rangka memantapkan realisasi peningkatan taraf ekonomi, sosial, pendidikan dan kesehatan demi menunjang sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing.

“Pemerintah Kota Blitar siap berkontribusi positif untuk Provinsi Jawa Timur yang kita cintai bersama ini, dan kami juga selalu berdoa agar Pandemi Covid-19 ini bisa segera berakhir,” imbuhnya. [htn.adv]

Tags: