PLN Jatim Gratiskan Tambah Daya

Pinto Raharjo

Pinto Raharjo

Surabaya, Bhirawa
PT PLN Distribusi Jatim akan memberi layanan secara gratis untuk tambah daya dan penyambungan 900 Va ke 1.300 Va pada pelanggan listrik di Jatim. Selanjutnya, memberi diskon 20 persen untuk tarif standart untuk Pemasangan Baru dan Perubahan Daya (PB/PD) bagi konsumen bisnis dan industri dengan daya 100 KVA – 200 KVA
Deputi Manager Komunikasi dan Bina Lingkungan PT PLN Distribusi Jatim , Pinto Raharjo ketika ditemui di ruang kerjanya mengatakan,  kebijakan baru tersebut sebagai langkah upaya PT PLN Jatim untuk memberi layanan dan mempermudah pada pelanggan listrik di Jatim saat ini. Disisi lain, kebijakan tersebut juga dari PLN Pusat.
“Kebijakan baru ini untuk merangsang pertumbuhan ekonomi sehingga sinergi dengan kebijakan perekonomian nasional,” terang Pinto terkait adanya kebijakan baru PLN pada pelanggan di Surabaya, Selasa (15/3)
Saat ini kata Pinto, jumlah pelanggan listrik di Jatim sudah mencapai 10,2 juta pelangan listrik. Sementara untuk target pelanggan ditahun ini PLN Jatim akan menargetkan 570 ribu pelanggan listrik diwilayah kerja area kerja PLN Distribusi Jatim
“Saat ini beban puncak di Jatim sudah mencapai 5.200 MW (Mega Watt) untuk itu, kami berharap dengan adanya dua kebijakan ini bisa merangsang konsumen dan calon konsumen listrik untuk memanfaatkan kesempatan ini,” harap Pinto Raharjo. [ma]

Rate this article!
Tags: