PLN UID Jatim Perketat Tanpa Mengurangi Kebebasan dan Keamanan Petugas

Petugas PLN UID Jatim siap laksanakan tugas kapanpun dan dimanapun

Surabaya , Bhirawa
Di tengah merebaknya penyebaran Pandemi Covid-19, aktivitas pelayanan dan operasional di Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) maupun Unit
Layanan Pelanggan (ULP) PLN Unit Induk Distribusi Jawa Timur tetap berjalan dengan mengutamakan aspek keselamatan dan kesehatan seluruh pegawai serta mitra kerja.
Tidak hanya peningkatan prosedur keamanan melalui pengecekan suhu tubuh pada
pintu masuk di area kantor, berbagai upaya pencegahan pun dilakukan oleh PLN UID Jawa Timur untuk pegawai dan mitra kerjanya. “Pelayanan dan operasional tetap berjalan, oleh karena itu, untuk proteksi kesehatan
dan keselamatan pegawai dan mitra kerja kami pastikan kebutuhan masker maupun handsanitizer terpenuhi. Kebersihan ruang kerja, ruang pelayanan serta kendaraan
dinas pun turut diperhatikan. Seluruh pegawai dan mitra kerja dihimbau untuk selalu memenuhi kebutuhan gizi dan vitamin untuk daya tahan tubuh serta menerapkan social
distancing” jelas Bob Saril, General Manager PLN UID Jawa Timur.
Dalam upaya pencegahan, petugas operasional, utamanya yang berada di lapangan ataupun berhadapan langsung dengan pelanggan dibekali dengan masker, sarung
tangan dan hand sanitizer. Arahan untuk melakukan social distancing pun menjadi salah satu fokus utama yang harus dipatuhi petugas tanpa mengurangi rasa hormat
kepada pelanggan. Disisi lain, PLN pun menghimbau pelanggan untuk dapat melakukan hal yang sama, demi keselamatan dan kesehatan bersama serta
terlaksananya pelayanan dengan baik.
Hingga saat ini, upaya penyemprotan desinfektan telah dilaksanakan di beberapa unit, untuk selanjutnya akan dilaksanakan di seluruh unit PLN UID Jawa Timur.
Diterapkannya social distancing tak lantas turut menurunkan kualitas pelayanan dari PLN. Pelanggan dapat mengakses layanan melalui Contact Center 123 dengan
berbagai fitur diantaranya melalui virtual assistant, sambungan telepon, website, email, hingga social media.
Selain itu, kemudahan layanan kapan saja dan dimana saja juga dapat diakses melalui aplikasi PLN Mobile. Untuk pembayaran listrik maupun non tagihan listrik pun kini telah dapat dilakukan
dimana saja dan kapan saja, baik melalui aplikasi PLN Mobile, Payment Point Mitra Perbankan, E-commerce maupun E-wallet. Diharapkan dengan kemudahan ini dapat
mendukung upaya social distancing yang sedang dilaksanakan masyarakat guna mengurangi laju penyebaran Covid-19, khususnya di Jawa Timur.(ma)

Tags: