PN Kab.Kediri Didemo Aktivis Anti Kekerasan Anak

PN Kab.Kediri DemoKab Kediri, Bhirawa.
Puluhan orang yang mengatasnamakan aliansi LSM mendatangi Pengadilan Negeri Kabupaten Kediri dalam sidang lanjutan kasus tindak asusila terhadap anak dibawah umur. Masa juga menuding jika kejaksaan negeri Kabupaten Kediri memberikan perlakuan khusus terhadap terdakwa SS.
Dikatakan Tomi salah satu pentolan LSM kasus asusila terhadap anak ini sudah menjadi kasus nasional, dia meminta agar PN Kabupaten Kediri memberikan hukuman yang seberat-beratnya, sebab tidak hanya satu anak yang telah menjadi korban terdakwa SS.
“Kita minta jangan samapi hakim atau jaksa bermain dengan kasus ini, kita minta dia dihukum mati atau kebiri, jika samapi dihukum dibawah 10 tahun kami patut curiga kasus ini dimainkan” ungkap Tomi dalam orasinya Senin (15/3).
Dia juga mengungkapkan jika kejaksaan telah memberikan perlakuan khusus terhadap terdakwa, terdakwa saat datang ke PN dia menaiki mobil VIP, sedangkan tahanan lain menggunakan mobil bus yang biasa digunakan untuk membawa para terdakwa ke PN. “Kita akan datangi kejaksaan, dia telah memberikan perlakuan khusus terhadap terdakwa. Dia naik mobil bukan bis yang biasa di gunakan untuk mengangkut terdakwa untuk disidangkan” terangnya.
Diketahui, dalam sidang yang digelar kemarin masih pemeriksaan saksi-saksi, dalam sidang tersebut ada 3 saksi dari pihak hote yangl dimana hotel tersebut diduga tempatĀ  terdakwa melakukan tindak asusila. Sementara terdakwa sendiri juga hadir dalam persidangan tersebut didampingi 3 pengacaranya. [van]

Tags: