PNS Wajib Pakai Pin di Hari Jadi Pasuruan

Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf secara simbolis memakaikan pin kepada PNS Kabupaten Pasuruan saat memimpin apel pagi Hari Jadi Kabupaten Pasuruan di Pemkab Pasuruan, Selasa (1/9). [hilmi husain/bhirawa]

Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf secara simbolis memakaikan pin kepada PNS Kabupaten Pasuruan saat memimpin apel pagi Hari Jadi Kabupaten Pasuruan di Pemkab Pasuruan, Selasa (1/9). [hilmi husain/bhirawa]

Kab.Pasuruan, Bhirawa
Pemerintah Kabupaten Pasuruan mewajibkan ribuan PNS maupun non PNS di wilayahnya memakai pin Hari Jadi Kabupaten Pasuruan ke 1.086. Kewajiban memakai pin tersebut dimulai pada awal hingga akhir perayaan Hari Jadi Kabupaten Pasuruan.  “Pin ini merupakan tanda kalau kita merayakan ulang tahun Kabupaten Pasuruan. Jadi semuanya kami wajibkan untuk memakainya mulai hari ini (kemarin) hingga selesai perayaan,”ujar Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf saat memakaikan pin secara simbolis kepada salah satu PNS saat memimpin apel pagi pada Hari Jadi Kabupaten Pasuruan di Pemkab Pasuruan, Selasa (1/9).
Sebanyak 30.000 pin dibagikan kepada seluruh PNS dan non PNS di Kabupaten Pasuruan. Pin itu tidak diwajibkan bagi tenaga didik guru, lantaran jumlah guru swasta mencapai lebih dari 35.000 orang
Pin yang didesain Bupati Pasuruan itu terdapat gambar sembilan bunga sedap malam, yang berarti angka paling tinggi dan sembilan adalah bulan September dalam kalender tahunan. Tak hanya itu, satu bunga Krisan yang merupakan ikon bunga khas Kabupaten Pasuruan bersama dengan Sedap Malam juga dicantumkan.
Termasuk juga kubah masjid menandakan Kabupaten Santri serta gambar Gunung Bromo yang bermakna Kabupaten Pasuruan memiliki potensi penanjakan dan potensi hasil kelautan yang terdapat di seluruh wilayah pesisir Kabupaten Pasuruan.
Di tengah-tengah pin bertuliskan angka 1.086 yang memiliki kombinasi warna merah dan kuning diartikan segar dan penuh semangat. “Pin ini sengaja saya desain sendiri supaya menyatu dengan visi misi Pasuruan Maslahat. Dengan diwajibkannya memakai pin ini, kami mengharapkan seluruh karyawan dan karyawati supaya betul-betul menyemarakkan seluruh rangkaian Hari Jadi. Semuanya itu demi menciptakan Kabupaten Pasuruan yang jauh lebih baik,” jelas Irsyad Yusuf.  [hil]

Tags: