Polisi Bubarkan Konvoi Lulusan SMA di Kab.Sidoarjo

foto ilustrasi

Sidoarjo. Bhirawa
Bertepatan Hari Pendidikan Nasional, Selasa (2/5) kemarin, ratusan siswa SMA/SMK di Kab Sidoarjo merayakan kelulusan. Salah satunya dengan konvoi sepeda motor di jalan raya, berkeliling tengah kota.
Terpantau ada di Jl Raya Wonoayu, sekitar PONTI, GOR dan Jl Raya Gedangan. Baju mereka dicorat-coret dengan warna warni, ada yang pakai helm dan tidak, serta ada yang berboncengan dua bahkan tiga. Malah ada siswa SMA laki-laki yang sampai melepas baju seragamnya merayakan kegembiraannya itu.
Di dekat SPBU Pagerwojo, Buduran, petugas Polisi sempat membubarkan siswa yang merayakan kelulusan itu. Mereka yang berasal dari berbagai SMA itu, bergerombol dengan jumlah cukup banyak di pinggir jalan, sehingga dianggap memacetkan lalu lintas jalan disana.
”Kalau konvoi ini mengganggu lalu lintas, akan kami bubarkan,” kata seorang petugas dari Polresta Sidoarjo.
Pihak Dinas Pendidikan Kab Sidoarjo tidak bisa berkomentar terkait masih berlangsungnya aksi konvoi dan corat-coret baju, saat kelulusan siswa SMA/SMK di Sidoarjo tersebut. Karena mulai tahun 2017 ini, sekolah setingkat SMA/SMK di Kabupaten/Kota, menjadi kewenangan Provinsi.
Kepala SMAN 1 Sidoarjo, Sulaiman Suwarto, menyampaikan, para guru telah menghimbau kepada siswa agar tidak melakukan aksi konvoi dan aksi corat-coret saat merayakan kelulusan. Pihak sekolah saat kelulusan, meliburkan siswa agar mereka tidak melakukan konvoi.
”Siswa kita minta di rumah saja saat pengumuman kelulusan, Kalau sampai jam 5 sore tidak ada kurir yang datang, berarti siswa lulus,” katanya. [kus]

Tags: