Polres Jombang Apresiasi Tiga Pilar Desa Penggerak Kampung Tangguh

Kapolres Jombang, AKBP Agung Setyo Nugroho saat memberikan piagam penghargaan kepada Tiga Pilar Desa Penggerak/ Pelopor Kampung Tangguh, Senin (22/06).

Jombang, Bhirawa
Polres Jombang mengapresiasi peran Tiga Pilar Desa Penggerak/ Pelopor Kampung Tangguh Kabupaten Jombang. Pemberian apresiasi itu dilakukan dalam bentuk pemberian piagam penghargaan kepada unsur Tiga Pilar Desa Penggerak/ Pelopor Kampung Tangguh seperti kepala desa, Bintara Pembina Desa (Babinsal serta Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas).

Kapolres Jombang, AKBP Agung Setyo Nugroho menyerahkan secara langsung piagam penghargaan ini di Lapangan Mapolres Jombang, Senin pagi (22/06) kepada desa-desa yang mendapatkan penghargaan seperti, Desa Sengon Kecamatan Jombang, Desa Kepatihan Kecamatan Jombang, Desa Kebon Agung Kecamatan Ploso, dan Desa Bawangan, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang.

Kapolres Jombang mengatakan, pihaknya mengucapkan rasa terima kasihnya kepada anggota Kampung Tangguh di Jombang, terutama kepada unsur Tiga Pilar di masing-masing desa.

“Dengan diberikan penghargaan ini semoga ke depan yang sudah mendapatkan agar tetap dipertahankan dan yang belum agar menjadi motivasi untuk semakin ditingkatkan,” ujar Kapolres Jombang.

Kapolres menambahkan, mengingat angka Covid-19 di Jawa Timur (Jatim) saat ini berada di urutan 2 nasional, maka diharapkan, keberadaan Kampung Tangguh ini menjadi terobosan untuk mengurangi kasus Covid-19.

“Kepada para garda terdepan atau Gugus Tugas Covid-19 semakin ditingkatkan pengecekan, deteksi dini dan tindakan cepat kepada warga yang terdampak Covid-19. Terutama Kecamatan Peterongan dan Sumobito,” papar Kapolres Jombang.

Kegiatan ini juga diikuti Wakapolres Jombang, Pejabat Utama Polres Jombang, Perwira Staf Polres Jombang, Anggota Polres Jombang, PNS Polres Jombang, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Ploso dan Jombang, serta unsur Tiga Pilar Desa Penggerak Kampung Tangguh Kabupaten Jombang. [rif]

Tags: