Polres Malang Gelar Razia Pekat Jelang Ramadan

Polres Malang Gelar Razia Pekat Jelang Puasa RamadanKab.Malang, Bhirawa
Menjelang Bulan Ramadan, Polres Malang tiga bulan terakhir ini telah rutin menggelar razia untuk memberantas premanisme dan kejahatan lainnya yang selama ini mengganggu ketertiban masyarakat.
Kepala Bidang Humas Polres Malang AKP Ni Nyoman Sri Efliandani, Selasa (2/6), kepada wartawan mengatakan, operasi penyakit masyarakat (pekat) yang dilakukan selama hampir tiga bulan ini dirangkai dengan program 100 hari kerja Kapolri Jenderal Badrodin Haiti, tujuannya untuk menjaga bulan suci Ramadan tertib dan aman.
Dari operasi ini, pihaknya telah berhasil menjaring 17 orang dan satu di antaranya perempuan. Sementara, dari belasan orang yang diamankan, sembilan orang terlibat kasus narkoba, dan sisanya mereka terlibat kasus kriminal biasa.
“Operasi pekat yang dilaksanakan Polres Malang ini atas instruksi Kapolri Jenderal Badrodin Haiti,” terangnya.  Ditegaskan, sasaran operasi pekat tersebut, yakni  premanisme, prostitusi dan bentuk kejahatan lain yang selama ini dianggap meresahkan masyarakat.
“Saat ini para pelaku kriminal yang terjaring dalam operasi pekat telah kita sel di tahanan Mapolres Malang untuk menjalani proses hukum,” kata dia.
Polwan asal Pulau Bali ini menambahkan, Polres Malang akan terus meningkatkan keamanan di wilayah Kabupaten Malang, baik menjelang bulan puasa Ramadan hingga Lebaran berlangsung. Sehingga dengan menggelar razia rutin, diharapkan masyarakat Kabupaten Malang yang menjalankan ibadah puasa dan merayakan Lebaran, bisa menunaikan ibadah dengan tenang dan aman.
Secara terpisah, Kasat Reskrim Polres Malang AKP Wahyu Hidayat membenarkan, jika pihaknya telah mengamankan delapan orang yang tersangkut tindak pidana kriminal biasa. [cyn]

Tags: