Potensi Angin Puting Beliung Masih Ada

Surabaya, Bhirawa
Cuaca di Surabaya dan Jatim, Kamis (23/11), berawan dan berpotensi hujan, bahkan juga berpeluang terjadi angin puting beliung. Menurut data BMKG Juanda Surabaya, minggu ketiga November, potensi hujan kian merata.
Kepala Stasiun Meterologi BMKG Juanda Agus Wahyu mengatakan peristiwa angin puting beliung yang sempat terjadi di Sidoarjo, menggambarkan pertumbuhan awan saat ini cukup aktif dan pesat.
“Memasuki proses awal, biasanya ditandai dengan hujan yang deras dan angin kencang,” kata dia, Kamis (23/11).
Menurut Agus, peluang terjadinya angin puting beliung masih akan terjadi dan kemungkinan berpeluang di wilayah lainnya. Selain melanda Sidoarjo, kata Agus, di Juanda juga sempat terjadi angin kencang yang merobohkan banyak pohon dengan kecepatan angin 30 hingga 40 knot atau 60 hingga 70 km/jam.
Fenomena puting beliung sulit diprediksi terutama titik fokus dan durasi yang cenderung singkat, hanya sekitar 5 menit. Puting beliung biasanya terjadi menjelang petang.
Menurut Agus, indikasi terjadinya angin kencang dan puting beliung, beberapa hari sebelumnya ditandai dengan kondisi saat pagi dan malam hari terasa panas. Kemudian muncul awan gelap yang berlangsung hingga sore hari.
Untuk memberi peringatan dini, Pihak BMKG Juanda Surabaya setiap harinya memberikan informasi setiap 3 jam terkait wilayah kecamatan yang berpotensi hujan deras disertai petir.
“Kita menyebarkan informasi tersebut ke stakeholder, BPBD, Pemda termasuk ke beberapa media untuk disampaikan ke masyarakat terkait peluang hujan deras, angin kencang dan petir,” kata dia.
Pihaknya mengimbau agar masyarakat tetap waspada tentang peralihan musim kemarau ke musim hujan. Masyarakat diminta untuk memangkas pohon-pohon yang terlalu rimbun dan mengamankan papan reklame yang berpotensi roboh. [geh]

Tags: