Presiden Jokowi Agendakan Kunjungi Tulungagung

7-FOTO A wed-bendungan wonorejo1Tulungagung, Bhirawa
Presiden Joko Widodo (Jokowi) direncanakan bakal melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Tulungagung. Rencananya, Presiden RI ketujuh tersebut mengunjungi Kota Marmer antara tanggal 22-23 Januari 2015.
Informasi yang diperoleh Bhirawa menyebutkan Presiden Jokowi akan mengunjungi beberapa tempat di Tulungagung. Di antaranya di Kecamatan Gondang dan Bendungan Wonorejo.
Ketua DPRD Tulungagung, Supriyono SE MSi, ketika dikonfirmasi Bhirawa, Kamis (15/1), membenarkan jika ada rencana kunjungan Presiden Jokowi ke Tulungagung. “Saya sudah diberitahu bupati jika bakal ada kunjungan Presiden Jokowi. Di Forpimda juga telah dibicarakan,” ujarnya.
Supriyono yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Tulungagung ini membenarkan pula kedatangan mantan Gubernur DKI Jakarta itu sekitar tanggal 22-23 Januari mendatang. “Informasinya begitu. Beliau (Presiden Jokowi) ke Tulungagung antara tanggal 22 dan 23 Januari. Pastinya belum tahu,” paparnya.
Kabar santer yang beredar Presiden Jokowi di Tulungagung bakal meninjau areal pertanian di Kecamatan Gondang. Setelah itu, meninjau Bendungan Wonorejo yang berada di Kecamatan Pagerwojo.
Masih dari kabar tersebut, sejumlah lokasi yang akan dikunjungi Presiden Jokowi kini sudah dilakukan penyisiran oleh pihak militer dan kepolisian. Bahkan Pemkab Tulungagung sudah melakukan rapat maraton untuk mempersiapkan kedatangan Presiden Jokowi.
Kecamatan Gondang selama ini dikenal sebagai salah satu lumbung padi di Kabupaten Tulungagung. Sistem irigasi pertanian di daerah tersebut terbilang yang terbaik di Tulungagung.
Sementara itu, Bendungan Wonorejo merupakan salah satu waduk yang konon mempunyai pemandangan terindah di Asia Tenggara. Waduk yang berada di daerah pegunungan di Kecamatan Pegerwojo tersebut dimulai pembangunannya sejak tahun 1992 dan diresmikan Wakil Presiden Megawati Soekarnoputri pada 21 Juni 2001 silam. Saat ini, selain dipergunakan sebagai pemasok air untuk irigasi, tempat wisata, olahraga air dan air baku untuk PDAM Surabaya, Bendungan Wonorejo digunakan sebagai PLTA (pembangkit listrik tenaga air). [wed]

Keterangan Foto: Bendungan Wonorejo yang rencananya bakal dikunjungi Presiden Jokowi saat kunjungan kerja ke Tulungagung.

Tags: