Promdeg PPLP/PPLPD Silat, Rekrut Pesilat Berbakat dan Punya Motivasi

Kadispora Jatim, Supratomo saat memberikan motivasi kepada peserta seleksi PPLP/PPLPD pencak silat.

Surabaya, Bhirawa
Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Jatim terus menggali potensi atlet muda, kali ini giliran atlet pelajar Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) maupun PPLD (daerh).
Untuk menjaring pesilat berbakat Dispora Jatim menggelar Kegiatan Tes Prestasi Promosi dan Degradasi (Promdeg) Atlet PPLP/PPLPD Cabang Olahraga Pencak Silat di Gedung Serba Guna Pandaan, Jl. Pesantren, Pandaan, Kabupaten Pasuruan 5-6 Desember dan diikuti 85 peserta dari beberapa kabupaten/kota di Jatim.
Kepala Dispora Jatim Supratomo mengaku gembira melihat antusias peserta yang mengikuti seleksi untuk bisa masuk PPLP/PPLPD.
Ia juga melihat ada beberapa peserta yang sudah memiliki modal yang bagus seperti postur tubuh dan teknik. Namun mereka tetap wajib untuk mengikuti seluruh rangkaian seleksi. “Saya lihat ada beberapa peserta yang bagus, namun kita memiliki yang terbaik, selain bakat mereka yang terpilih harus memiliki motivasi yang kuat untuk meraih prestasi,” kata Supratomo saat dihubungi, Rabu (9/12).
Lebih lanjut ia menjelaskan, untuk hari pertama, seluruh peserta wajib menjalani tes fisik, kemudian hari kedua baru mengikuti seleksi pertanding. “Kami menurunkan empat pelatih dan mahasiswa Unesa dalam proses seleksi, selain itu juga ada dari tim Dispora Jatim,” katanya.
Sementara itu, Kasi Olahraga Pendidikan dan Prestasi, Bidang Keolahragaan, Dispora Jatim Nurul Ansori menjelaskan, peserta tes adalah pelajar yang memiliki prestasi di kejuaraan pencak silat seperti Porprov, Popda, Kejurda, Kejurnas Yunior dan remaja. “Seleksi menerapkan protokol kesehatan,” katanya. [wwn]

Tags: