Proyek Finishing GMSC Kota Mojokerto Rp34 M Proses Lelang

Kondisi Proyek GMSC Jl Gajah Mada Kota Mojokerto yang masih setengah jadi yang bakal dilakukan pekerjaan finishing. [karyadi/bhirawa]

Kota Mojokerto, Bhirawa
Hingga memasuki bulan ke delapan tahun ini, ternyata proyek finishing Gedung Mojokerto Service City (GMSC) Kota Mojokerto baru naik proses lelang. Dikhawatirkan proyek senilai Rp34 miliar ini tidak selesai hingga akhir tahun anggaran yang hanya tersisa empat bulan saja.
”Ya sudah masuk di LPSE, masuk lelang prosesnya sudah berjalan,” terang Agus Heri Santoso, Kepala LPSE Pemkot Mojokerto,  Rabu (9/8).
Proyek di Jl Gajah Mada senilai Rp34 miliar ini mulai dilelang 4 Agustus lalu. Dari jadwal yang ada, paling lambat 13 September sudah penandatanganan kontrak. Praktis waktu pengerjaan proyek itu hanya tersedia waktu tiga bulan.
Agus Heri Santoso, yang juga Plt Kepala Dinas PUPR menambahkan, pembangunan finishing GMSC ditarget akhir tahun ini selesai, sehingga tahun 2018 tinggal pemasangan lift dan eskalator yang dianggarkan Rp7 miliar. Meski dikhawatirkan banyak pihak, namun Agus optimis pekerjaan itu tuntas sesuai target waktu.
”Kita sudah menggandeng konsultan tehnis dari ITS. Dan mereka sudah menghitung secara tehnis pekerjaan itu kapan bisa selesai,” tandas Agus.
Sekedar informasi, Proyek pembangunan GMSC mangkrak, karena proyek lanjutan tidak segera dilaksanakan, hingga gedung tiga lantai di eks RSU Kota Mojokerto itu ditumbuhi rumput liar dan seperti bangunan tak bertuan. [kar]

Tags: