PSPPM Kerja Bareng Tifa Foundation Bertekad Berantas Pengangguran

Dua orang santri putri peserta program kerja bareng PSPPM dan Tifa Foundation saat presentasi

Surabaya, Bhirawa
Pusat Study Pesantren dan Pemberdayaan Masyarakat
(PSPPM) kerja bareng dengan Tifa Foundation melaksanakan program kerja kongkrit untuk memberantas Hoaks dan Pengangguran, sasaran dari program yang sangat mulia ini ditujukan pada para pemuda milenial bailk yang masih duduk di bangku Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) maupun Perguruan Tinggi (PT).”Mereka adalah kaum milenial yang akan memegang tongkat estafet kepemimpinan ke depan makanya fondasi keagamaan dan keilmuanmya harus kuat sehingga nanti tidak terombang ambing berita berita hoaks,” ungkap
Rachmad Gustomi, manajer program didampingi Nova Fransisca Silitonga, perwakilan Tifa Foundation, Kamis (25/7) di BK3$ convention center Surabaya kemarin.
Lebih jauh Gustomi menjelaskan, para muda milenial harus diasah dan diasuh terutama dalam hal IT
yang kini semakin melejit maju, mereka harus benar benar paham soal IT ini terutama media sosial (Medsps) seperti instagram, Face book, WA, dan lain sebagainya, sehingga para milenial ini nantinya akan jadi penangkal dan pencegah Hoaks serta kontens kontens yang tidak benar lainnya, karena mereka dibuat pintar dan cerdas, sehingga berita sampah tersebut benar benar dibuang kedalam sampah serta tidak dinikmati dan dikonsumsi masyarakat luas.
Selain itu, mereka juga diharapkan akan bisa memanfaatkan IT secara maksimal misalnya pembuatan video dan video steareming serta video komersial lainnya untuk tambahan penghasilan atau bisa ditekuninya secara profesional dan bisa jadii mata pencaharian, karenanya mereka yang sudah petnah ikut program pertama kerja bareng PSPPM dan Tifa Foundation yang digelar di Malang pada 2018 tahun lalu para pesertanya telah membentuk komunitas dengan nama Dai Digital, jadi mereka inilah yang bergerak proaktif selain membersihkan hoaks hoaks mereka juga membangun jaringan bisnis via online atau blogger dan lain sebagainya.
Hal lain yang tentunya sangat membanggakan, apa yang dilakukan oleh PSPPM kerja bareng dengan Tifa Foundation , yang digarap adalah pemuda milenial ini adalah membantu pemerintah dalam mengurangi pengangguran , karena jika ini berjalan lancar maka yang terjadi, hoaks akan terkurangi bahkan terberangus serta pengangguran juga akan terkikis apalagi yang digarap adalah para pemuda milenial
dari SLTA, pesantren atau para santri serta para mahasiswa mereka akan saling mengisi dengan skill dan kemampuan yang mereka miliki masing masing .(ma)

Tags: